Pada laga lanjutan di pekan ke-25 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persita Tangerang akan menjamu tamunya, Persebaya Surabaya di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut direncanakan akan digelar pada Jumat (23/02/2024) pekan ini.
Persita Tangerang yang pada laga di pekan ke-24 kemarin harus takluk 4-0 dari juara musim lalu, PSM Makassar tentunya memiliki target untuk meraih 3 poin maksimal di kandang sendiri. Di sisi lain, Persebaya Surabaya yang di pekan kemarin sukses mengakhiri paceklik kemenangan dalam 10 laga beruntun usai taklukkan Bhayangkara Presisi FC dengan skor 1-0 tentunya bertekad raih kemenangan di laga kontra Persita Tangerang.
Paul Munster Percaya Diri Anak Asuhnya Mampu Raih Hasil Positif
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster mengaku cukup santai dalam menghadapi laga kontra Persita Tangerang di pekan ke-25 nanti. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru, pelatih asal Irlandia Utara ini telah mempersiapkan anak asuhnya dan bertekad meraih hasil positif di laga tandang nanti. Bahkan, dirinya juga cukup optimis menatap laga tandang selanjutnya kontra PSM Makassar di pekan ke-26 nanti.
“Bagi saya itu hal yang dinantikan bagi tim, bagaimana kami bertanding tandang tapi dengan mental yang sama saat bertanding di kandang. Yang jelas saya sudah pernah ke Indonesia sebelumnya. Jadi saya tahu bagaimana rasanya ketika Anda pergi dan memainkan pertandingan tandang. Jadi bagi saya, itu bukan hal baru,” ujar Paul Munster.
Di sisi lain, kemungkinan besar dia akan melakukan beberapa rotasi pemain dan mencoba skema taktik baru dalam 2 laga kontra Persita Tangerang dan PSM Makassar. Dirinya juga mengaku cukup mendapatkan banyak bahan evaluasi usai Persebaya Surabaya menggelar laga uji coba melawan tim lokal beberapa waktu lalu. Dirinya juga memuji kualitas para pemain pelapis yang dirasa mulai menunjukkan peningkatan signifikan.
“Ini adalah kesempatan bagi pemain pelapis lain untuk memanfaatkan peluang mereka. Seperti yang selalu saya katakan, akan ada momen rotasi dan terserah kepada pemain untuk memanfaatkannya,” ujar Paul Munster.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
Artikel Terkait
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Kalah dari Persib, Stefano Cugurra Umumkan Mundur dari Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Hobi
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Terkini
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment