Kabar yang cukup baik datang dari salah satu pemain keturunan Indonesia yang berkarir di luar negeri, yakni Cyrus Margono. Melansir dari akun instagram pribadinya, @cmargono, pemain keturunan Iran-Indonesia kelahiran Amerika Serikat tersebut menyebut proses naturalisasi dirinya tinggal menyelesaikan beberapa langkah lagi sebelum resmi menyandang status WNI.
“Saya tidak sabar untuk segera memakai sepatu bot ini! Dan saya seang untuk mengabarkan bahwa proses saya hampir selesai!. Sudah beberapa minggu sejak dokumen saya sampai di Setneg dan kita sudah dekat. Terima kasih banyak kepada Pak Hamdan Hamedan atas dukungannya setiap hari! Saya sangat menantikan saat saya bisa menerima identitas Indonesia saya lagi, insyaAllah,” ujar Cyrus Margono di akun instagram pribadinya.
Pemain yang berposisi sebagai kiper tersebut memang tengah menjalani proses pengembalian kewarganegaraan Indonesia sejak tahun 2023 lalu. Dirinya memang sempat telat memilih kewarganegaraan yang harusnya dilakukan sejak berusia 21 tahun. Namun, dirinya kini telah melakukan serangkaian proses pengembalian kewarganegaraan Indonesia tersebut dan memasuki beberapa tahap akhir.
Beberapa Alasan Shin Tae-yong Tak Kunjung Lirik Cyrus Margono ke Timnas
Kendati hampir menyelesaikan proses perpindahan warga negara Indonesia, hingga saat ini Cyrus Margono belum dilirik oleh Shin Tae-yong untuk membela timnas Indonesia. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pemain klub liga Yunani Panathinaikos tersebut hingga saat ini masih belum diberitakan diminati oleh Shin Tae-yong untuk berseragam garuda.
Padahal, dari segi usia pemain berpostur 191 cm ini masih dapat membela timnas Indonesia U-23 dan timnas Indonesia senior. Hal ini tentunya menyiratkan beberapa pertanyaan mengapa Shin Tae-yong sama sekali tidak melirik kiper jebolan akademi sepakbola New York Soccer Club tersebut.
Beberapa alasan seperti masih cukup baiknya performa kiper timnas Indonesia saat ini yang diisi oleh Ernando Ari, Nadeo Arga Winata dan Syahrul Trisna masih menjadi salah satu alasan kuat tidak diliriknya Cyrus Margono di timnas Indonesia. Belum lagi PSSI saat ini tengah melakukan proses naturalisasi kiper keturunan asal Belanda yang bermain di Major League Soccer di liga Amerika Serikat, yakni Maarten Paes menjadi salah satu alasan lainnya.
Namun, bukan tidak mungkin kedepannya Cyrus Margono bisa memikat seorang Shin Tae-yong dan mendapatkan pemanggilan timnas pertamanya. Secara performa, di musim ini Cyrus Margono sudah tampil sebanyak 8 kali untuk tim B Panathinaikos yang berkompetisi di kasta ke-2 liga Yunani. Secara keseluruhan sejak direkrut tahuh 2021 lalu, dirinya sudah mencatatkan 17 penampilan. Tentu jumlah tersebut tidaklah buruk untuk seorang kiper yang masih berusia 22 tahun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
Artikel Terkait
-
Tijjani Reijnders Dirumorkan ke Barcelona, Kondisi Eliano Reijnders Jadi Sorotan
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Dikontrak Venezia sampai 2027, Jay Idzes: Saya Ingin ke Liverpool!
Hobi
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
-
Lolos Semifinal China Masters 2024, Jonatan Christie Dihadang Shi Yu Qi
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?