Ketua umum PSSI, Erick Thohir menyebut masih akan mengusahakan 2 pemain naturalisasi yang sedang diproses naturalisasinya, yakni Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye untuk bisa bermain di laga kontra Vietnam di ajang kualfikasi Piala Dunia 2026 akhir bulan Maret ini. Melansir dari kanal berita suara.com, pada Kamis (14/03/2024) kemarin, mantan CEO klub Italia, Inter Milan tersebut menyebut akan mengusahakan 2 dari 3 pemain naturalisasi untuk tetap bisa membela timnas Indonesia di laga kualifikas nanti.
“Proses daripada kan ini harus KTP, Paspor, pendaftaran, ini masih ada proses bukan berarti selesai. Ya kita coba untuk Thom dan Ragnar bisa bergabung lawan Vietnam di tanggal 26 Maret. Kalau Nathan itu dengan proses sudah dijalankan itu mudah-mudahan tanggal 21 Maret sudah bisa bermain, Paspor, KTP udah keluar kemarin. Satu lagi Maarten kita masih proses karena ada beberapa hal yang kita bicarakan pada beberapa pihak, itu masih Juni nanti,” ujar Erick Thohir.
Seperti yang diketahui, tiga pemain naturalisasi, yakni Thom Haye, Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes sejatinya pada Rabu (13/03/2024) kemarin sudah tiba di Jakarta untuk melakukan proses pengambilan sumpah WNI. Namun, rencana tersebut urung dilakukan karena dalam fase pemberkasan masih belum selesai 100%. Hal inilah yang membuat ketiga pemain tersebut harus menjadwal ulang proses pengambilan sumpah WNI di pekan depan.
Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes Dipastikan Bisa Membela Timnas Indonesia
Sementara itu, dua pemain naturalisasi baru, yakni Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes dipastikan bisa membela timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam pada tanggal 21 Maret 2024 nanti. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), kedua pemain tersebut memang sudah menyelesaikan proses perpindahan kewarganegaraannya dan sekaligus federasi ke FIFA.
Jay Idzes sendiri sudah merampungkan proses naturalisasinya sejak akhir bulan Desember 2023 kemarin. Sementara itu, Nathan Tjoe-A-On baru merampungkan proses naturalisasinya pada tanggal 12 Maret 2024 lalu. Kedua pemain yang sama-sama berposisi sebagai bek ini diharapkan dapat memberikan suntikan kekuatan bagi lini pertahanan timnas Indonesia yang dikenal masih cukup rapuh dalam beberapa laga terakhir.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Futsal dan Ekspresi Gen Z: Dari Maskot Hingga Nyanyian Yel-yel Suporter
-
Fenomena Maskot dalam Futsal: Sarana Pengekspresian Diri bagi Anak Muda
-
BRI Super League: Takluk dari Persib, Pelatih Persebaya Isyaratkan Evaluasi
-
Rivalitas dalam Futsal: Panas di Atas Lapangan, Meriah di Tribun Penonton
-
Tentang Futsal: Ekspresi Diri Anak Muda, Jadi Wadah Reuni Kaum Dewasa
Artikel Terkait
-
Indra Sjafri Ungkap Latihan Perdana Timnas Indonesia U-20 Masih Belum Lengkap
-
Asnawi dan Pattynama Absen Lawan Vietnam, Erick Thohir Soroti Kedalaman Skuad Timnas Indonesia
-
Ole Romeny Tanggapi Unggahan Ragnar Oratmangoen, Kode Ingin Dinaturalisasi Juga?
-
Prediksi Susunan Pemain "Timnas Belanda" Skuad Garuda Full Naturalisasi dan Abroad Jelang Lawan Vietnam Pekan Depan
-
Dibutuhkan di Klubnya, Trio Bek Keturunan Diprediksi Absen di Timnas Indonesia U-23
Hobi
-
Ronde Keempat Babak Kualifikasi dan Jaminan Ketangguhan Pertahanan Terakhir dari Emil Audero
-
Futsal dan Pendidikan: Dari Ekstrakurikuler Jadi Jalan Serius
-
Padel dan Kesehatan Mental Gen Z, Olahraga yang Jadi Ruang Healing
-
Sebelum Jadi Pelatih Timnas, Patrick Kluivert Sempat Jadi Anak Ajaib: Hampir Menang Ballon d'Or Loh!
-
Mengubah Hobi Jadi Gaya Hidup Sehat Lewat Olahraga Futsal
Terkini
-
Media Sosial, Desa, dan Budaya yang Berubah
-
Intip 4 OOTD Kasual Kim You Jung yang Bisa Kamu Tiru Buat Daily Style!
-
Erros Djarot Bongkar Borok Politik Jokowi: Nepotisme dan Buzzer Rusak Demokrasi Indonesia?
-
Soroti Hubungan Beda Agama, Ini Tanggapan Fadly Faisal dan Maudy Effrosina
-
Dulu Dihujat, Kini Dipuji: Penampilan Mayang Lucyana Curi Perhatian