Pada lanjutan laga di pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2023/2024 antara Persita Tangerang vs. Arema FC yang dimenangkan oleh tuan ruma, Persita dengan skor 4-3 tersebut, terdapat sebuah momen unik, yakni gelandang muda Persita Tangerang sekaligus mantan pemain timnas Indonesia U-20, yakni Jack Brown sukses mencetak gol kemenanagan untuk skuad berjuluk “Laskar Pendekar Cisadane” tersebut.
Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), pemain berusia 22 tahun tersebut menjadi pahlawan bagi klubnya usai mencetak gol ke-4 di menit ke-81 dan membuat Persita menang dengan skor akhir 4-3 atas Arema FC pada laga yang digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (13/03/2024) kemarin.
Jack Brown sendiri memang dikenal sebagai salah satu ‘anak hilang’ di tubuh timnas Indoensia di era kepemimpinan Shin Tae-yong. Bagaimana tidak? Dirinya sejak mengalami cedera ACL di tahun 2021 lalu, seakan-akan menghilang dari peredaran pemain timnas Indonesia. Ketika rekan-rekannya di alumni timnas Indonesia U-20 periode 2020-2021 naik kasta ke timnas senior, dirinya harus rela berkutat dengan cedera yang hampir juga merenggut karirnya.
Bahkan, Jack Brown harus rela meninggalkan karirnya di Inggris bersama tim junior Lincoln City dan berkarir di Indonesia bersama Persita Tangerang untuk mempercepat proses penyembuhan cedera yang dideritanya.
Namun, setelah dia mulai mendapatkan kepercayaan berlebih bersama tim di BRI Liga 1 musim 2023/2024 ini, dirinya juga kian menunjukkan bahwa performanya belum habis dan sukses mencetak gol perdananya di kompetisi senior.
Jack Brown Berpeluang Masuk Timnas Indonesia U-23?
Jika ditanya mengenai peluang Jack Brown comeback ke timnas Indonesia? tentu hal itu masih bisa saja terjadi, asalkan dirinya bisa menunjukkan performa yang cukup baik bersama klub dan sukses menarik hati Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia senior dan timnas Indonesia U-23.
Dirinya juga mengaku terus meningkatkan performanya untuk bisa kembali ke permainan terbaiknya seperti saat sebelum cedera.
“Saya selalu berlatih setelah cedera lama, saya selalu kerja keras di setiap sesi latihan. Saya setiap hari ada perkembangan, saya tidak mau fokus terlalu jauh, namun ingin fokus untuk besok. Latihan kedepan dan untuk meningkatkan performa lagi,” ujar Jack Brown, dikutip dari laman resmi klub Persita Tangerang (persitafc.com).
Namun, tentunya dirinya harus mampu bersaing dengan para pemain lain apabila ingin mendapatkan tempat di posisi timnas Indonesia, baik di level U-23 ataupun level senior.
Sebagai seorang gelandang serang, tentu dirinya harus bersaing dengan nama-nama lainnya seperti Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer dan juga Egy Maulana Vikri di skuad garuda.
Baca Juga
-
PSSI Minta Hanya 7 Pemain Asing, Regulasi 11 Pemain di Super League Batal?
-
Futsal Indonesia: Mampukah Saingi Kepopuleran Sepak Bola di Negeri Ini?
-
Cetak 6 Gol, Jens Raven Bungkam Keraguan Publik atas Performanya di Timnas Indonesia!
-
Laris Manis! Klub Promosi Serie A Italia Dikabarkan Ingin Rekrut Jay Idzes
-
Media Vietnam Kritik Kuota 11 Pemain Asing di Liga Indonesia karena Hal ini
Artikel Terkait
Hobi
-
Jelang Jeda Paruh Musim MotoGP, Apakah Posisi Jack Miller di Pramac Aman?
-
Baru Kembali dari Cedera, Jorge Martin Langsung Lolos ke Q2 GP Ceko 2025
-
Pelatih Malaysia Puji Timnas Indonesia U-23, Hati-Hati Mungkin Ini Jebakan!
-
Pecco Bagnaia Tak Lolos Otomatis ke Q2, Davide Tardozzi Mau Tanggung Jawab
-
Futsal dan Spiritualitas: Keteladanan, Disiplin, dan Etika Bermain
Terkini
-
4 Padu Padan OOTD Modis ala Lee Ho Jung, Anti-Ribet tapi Tetap Fashionable
-
6 Ban Belakang Scoopy yang Enggak Cuma Bulat, Tapi Bikin Hidup Lebih Lancar!
-
Bukan Cuma tentang Restu, Ini Makna Lain di Balik Lagu 'Rude' oleh Magic!
-
Love Insane oleh Max Feat. Jay ENHYPEN: Menjadi Gila Karena Jatuh Cinta
-
Bintangi Film Horor, Sophie Turner dan Kit Harington Reuni sebagai Pasangan