Hari Senin lalu (01/04/24), juara dunia MotoGP tahun 2021, Fabio Quartararo, mengunggah instastory yang menunjukkan etalase yang menunjukkan barang-barang koleksinya, seperti trofi, helm, velg motor, dan sepatu balap.
Uniknya, helm-helm yang ada di etalase tersebut bukanlah milik Quartararo pribadi, melainkan milik pembalap-pembalap legenda di ajang Formula 1 dan MotoGP.
Pambalap berjuluk El-Diablo ini mengoleksi helm pembalap F1 seperti Charles Leclerc, Fernando Alonso, Lewis Hamilton, Daniel Ricciardo, Lando Norris, dan juga Pierre Gasly. Kemudian diletakkan di etalase kedua, persis di bawah trofi.
Fabio pernah mengunggah salah satu momen tukar helm yakni antara dirinya dan Daniel Ricciardo, foto tersebut diunggah di akun X resmi Quartararo, @FabioQ20, pada tahun 2020 lalu.
"Bertukar helm dengan teman baik dan Sang Legenda," tulisnya pada postingan tersebut.
Selain itu, Quartararo juga mengoleksi helm dari rekan sesama pembalap MotoGP diantaranya ada Andrea Dovisiozo, Marc Marquez, Valentino Rossi, Casey Stoner, Miguel Oliveira, Aleix Espargaro. Helm pembalap MotoGP ini dia letakkan di etalase ketiga.
Kemudian, di antara sekian banyak sepatu balap yang ada di etalase paling bawah, salah satunya adalah milik rekan setimnya saat ini, yakni Alex Rins.
Apa yang dilakukan Quartararo ini tentu juga bukan tanpa alasan, ada banyak hal yang mendasari seorang pembalap bertukar helm dengan pembalap yang lain.
Sebagaimana pemain sepakbola yang kerap bertukar jersey dengan pemain yang lain, pembalap juga memiliki tradisi tersendiri yakni dengan bertukar helm.
Hal ini bisa menjadi simbol pertemanan, kenang-kenangan dengan rekan setim, kenang-kenangan dari pembalap idola, atau bisa juga sebagai tanda hormat antar pembalap.
Contohnya di musim lalu, saat Marc Marquez dan Jorge Martin terlibat insiden di Valencia yang berimbas pada hilangnya kesempatan Martin untuk meraih gelar juara dunia
Dua pembalap ini melakukan aksi tukar helm untuk menunjukkan rasa saling menghargai satu sama lain. Dengan begini, keduanya telah sepakat untuk berdamai.
Selain Fabio Quartararo, kira-kira siapa lagi ya pembalap yang punya hobi bertukar dan mengoleksi helm dari pembalap yang lain?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sudah Dewasa, Jos Verstappen Lebih Lega Lepas Max Verstappen di Formula 1
-
Rem Bermasalah, Ducati Sudah Siap Sejak Tahun Lalu Jika Harus Pakai GP24
-
Sempat Alami Cedera, Jorge Martin Siap Bertempur di GP Thailand 2025
-
Pecco Bagnaia: Marc Marquez Kompetitif dan Paling Siap Jalani MotoGP 2025
-
Tak Mau Kalah, Oscar Piastri Juga PD Bisa Jadi Juara Dunia F1 2025
Artikel Terkait
-
Mewahnya 5 Koleksi Tas Hermes Lina Priscilla, Adik Liliana Tanoe yang Sempat Jadi Sorotan
-
Intip Desain Unik Helm Kaka Slank Bertemakan Predator Laut
-
Heart Solitaire dan Engravable Bracelet: Koleksi Perhiasan Berkelanjutan untuk Ekspresi Cinta di Bulan Kasih Sayang
-
Rem Bermasalah, Ducati Sudah Siap Sejak Tahun Lalu Jika Harus Pakai GP24
-
Sempat Alami Cedera, Jorge Martin Siap Bertempur di GP Thailand 2025
Hobi
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
-
Madura United Dianggap Tim yang Berbahaya, Persib Bandung Ketar-ketir?
-
Piala Asia U-20: Timnas Indonesia dan Yaman Jalani Pertarungan Pelipur Lara
-
Persik Kediri Bidik Kemenangan di Bali, Badai Cedera Tak Jadi Penghalang?
-
PSS Sleman Rekrut Pieter Huistra, Tugas Berat Menanti Eks Pelatih Borneo FC
Terkini
-
7 Karakter Penting dalam Drama China Blossom, Siapa Favoritmu?
-
Tak Sekadar Tontonan, Ternyata Penulis Bisa Banyak Belajar dari Drama Korea
-
Buku She and Her Cat:Ketika Seekor Kucing Menceritakan Kehidupan Pemiliknya
-
H-5 Debut, Hearts2Hearts Ungkap Daya Tarik Single Debut The Chase
-
J-Hope BTS dan IVE Dikonfirmasi Tampil di Festival Lollapalooza Berlin 2025