Pelatih klub Persis Solo, Milomir Seslija angkat bicara mengenai kondisi yang kini dialami oleh anak asuhnya bersama timnas Indonesia U-23, yakni Ramadhan Sananta. Merujuk kanal berita suara.com, pelatih yang juga pernah melatih Arema FC tersebut mengakui memiliki pikiran untuk memulangkan Ramadhan Sananta dari timnas Indonesia U-23 yang kini tengah berlaga di ajang Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Qatar.
Alasan pelatih asal Bosnia & Herzegovina tersebut ingin memulangkan salah satu striker andalannya tersebut adalah kemungkinan absennya pemain berusia 21 tahun tersebut usai mendapatkan kartu merah langsung saat laga Indonesia U-23 vs. Qatar U-23 pada Senin (15/04/2024) kemarin. Ramadhan Sananta memang diberikan kartu merah langsung oleh wasit yang saat itu memimpin laga, yakni Nasrullo Kabirov karena dianggap melakukan pelanggaran keras kepada pemain Qatar.
Karena pelanggaran tersebut, penyerang yang juga merupakan bagian dari timnas Indonesia senior tersebut kemungkinan akan absen minimal 2 laga bersama timnas Indonesia U-23 di Piala Asia. Hal ini berarti dirinya baru bisa bermain kembali saat skuad garuda muda berlaga di babak 8 besar Piala Asia U-23 apabila mampu lolos dari fase grup.
“Terkait apakah Sananta punya kesempatan dipanggil lagi yang bagi saya kalau dia absen dalam waktu yang cukup lama, mungkin akan bertemu dengan manajemen untuk mengkondisikan apakah ada peluang untuk kembali. Karena beberapa kali kita melepas pemain yang kemudian kembali dalam keadaan cedera. Jadi menurut saya lebih baik tetap ada di sini, karena akan berkontribusi untuk tim,” ujar Milomir Seslija, dikutip dari kanal berita suara.com.
Milomir Seslija Masih Mempertimbangkan Memulangkan Ramadhan Sananta ke Klub
Namun, kendati Milomir Seslija sendiri mengakui berkeinginan memulangkan Ramadhan Sananta dari timnas Indonesia U-23. Dirinya mengaku tidak akan memberikan tekanan berlebih kepada salah satu pemain andalanya tersebut apabila masih ingin bersama timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 hingga kompetisi tersehut selesai.
Lebih lanjut lagi, dirinya akan berdiskusi terlebih dahulu dengan pihak manajemen apabila memungkinkan untuk memulangkan Ramadhan Sananta dari timnas U-23 dalam waktu dekat.
“Tapi apabila situasi memungkinkan (bisa dilepas lebih awal) saya akan berdiskusi dengan manajemen untuk kondisi Sananta selanjutnya,” imbuh Milomir Seslija.
Baca Juga
-
Kembali Jumpa Irak dan Arab Saudi, Ini Kata Gelandang Timnas, Beckham Putra
-
AFF Cup U-23: Indonesia Jumpa Vietnam di Final, Media Asing: Laga Idaman!
-
Futsal: Tak Sekadar Olahraga, Tapi juga Penyambung Kenangan Gen Milenial
-
AFF Cup U-23: Jumpa Thailand di Semifinal, Rekor Baik Berpihak ke Indonesia
-
Meski Lolos Semifinal AFF Cup U-23, Timnas Indonesia Perlu Evaluasi Total!
Artikel Terkait
Hobi
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
Pol Espargaro Komentari Performa Pecco Bagnaia: Dia Terlihat Tidak Nyaman
-
Menang Telak Lawan Arema, Performa Persija Jakarta Lampaui Ekspektasi
-
Piala AFF U-23: Bukti Totalitas Gerald Vanenburg Demi Timnas Indonesia
-
Bangga, Gigi Dall'igna Buktikan Keputusannya Pilih Marc Marquez Tidak Salah
Terkini
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!