Dalam upaya menambah jam terbang internasional, tadi malam, Selasa (28/5/2024), Timnas Wanita Indonesia U-19 melakoni laga persahabatan. Dalam laga yang digelar di Stadion Madya Senayan ini, PSSI mengundang Singapura sebagai lawan tanding Safira Ika dan kawan-kawan.
Satoru Mochisaki, sang pelatih asal Jepang ini tampak lebih enjoy kali ini. Berbeda dengan saat mendampingi Timnas Wanita Indonesia U-17 kemarin. Saat itu anak asuh yang dibawanya jadi bulan-bulanan lawan.
“Saya hari sangat senang, sungguh senang sekali. Ini pertama kali dengan timnas senior, kami menang dan saya puas,” kata Satoru Mochizaki dilansir dari lama resmi PSSI, Selasa (28/5/2024).
Rasa puas Coach Mochi ini sangat wajar, sebab dalam laga tadi malam, para pemain mampu menerjemahkan apa yang menjadi kemauan pelatih. Hal berbeda terjadi di level U-17.
Hal ini disebabkan para pemain relatif sudah matang dengan jam terbang yang terbilang tinggi. Selain itu, beberapa pemain yang merumput di luar negeri telah terbiasa bermain dalam situasi sebenarnya.
Namun pada babak pertama secara umum Timnas Wanita Indonesia tampak kurang padu. Meski pada babak awal sempat mengurung pertahanan Singapura, pada gilirannya justru Singapura yang berbalik menekan Indonesia.
Hasil imbang pun diraih di babak pertama. Gol Marsela Alwi bisa disamakan oleh Singapura lewat tendanga pojok yang mampu dikonversi jadi gol.
Pada babak kedua, tampak Coach Mochi mulai menerapkan strategi yang diharapkan. Masuknya beberapa pemain inti, seperti Zahra Muzdalifah yang berkarier di Cerezko Osaka, Reva Octaviani, Helsya menjadi bukti.
Hasil yang dicapai luar biasa. Di babak kedua permaianan Timnas Wanita Indonesia jauh lebih cair. Claudia dan Marsela Alwi yang main sejak awal, mendapat tandem yang sepadan.
Hasilnya 4 gol dilesakkan ke gawang Singapura di babak kedua. Claudia Scheunemann (64 dan 87), Marsela Alwi (66), dan Reva Octaviani (90+5). Satu gol lagi tercipta di babak pertama oleh Marsela Alwi pada menit ke-11.
Laga persahabatan berikutnya akan dijalani Safira Ika pada 8 dan 11 Juni mendatang. Timnas Wanita Indonesia akan terbang ke Bahrain untuk menjalani 2 laga tersebut.
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Sandy Walsh Bongkar Alasan Timnas Indonesia Jago Kandang di Stadion GBK
-
Timnas Indonesia vs China: Kevin Diks Bakal Duel Lawan Mantan Rekan Setim
Hobi
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei