Publik Indonesia pasti masih ingat dengan sosok Jonathan Khemdee, bek naturalisasi timnas Thailand. Sosok ini membuat ulah yang tak terlupakan dalam babak final SEA Games 2023 saat berhadapan dengan Indonesia.
Dalam laga yang berlangsung panas ini, Khemdeee mendapat kartu merah wasit akibat permainan kasarnya. Khemdee tidak bisa mengendalikan emosinya saat menghadapi aksi para pemain Indonesia.
Catatan lain yang lebih menggemparkan saat pembagian medali. Bek naturalisasi asal Denmark ini tampak membuang medali perak yang diterimanya ke penonton.
Tak pelak tindakannya mendapat kecaman dari masyarakat Kamboja. Bahkan saking malunya FAT (PSSI-nya Thailand) memberikan sangsi seumur hidup pada Khemdee untuk tidak boleh membela timnas Thailand.
Baru-baru ini Khemdee berulah lagi di timnas Thailand. Akibat ulahnya, dia mendapat hujatan warganet Thailand. Kisah ini berawal dari tidak dipanggilnya Khemdee dalam timnas Thailand asuhan Matasada Ishii.
“Saya ingin tahu di mana mereka melihat skor para pemain,” tulis akun Instagramnya dilansir dari soha.vn, Selasa (28/5/2024).
Dalam ungkapannya itu, Khemdee menampilkan juga dirinya menjadi pemain pilihan dalam minggu ke-30 Liga Thailand sebagai bek tengah. Pesan itu menunjukkan bahwa dia pantas dipanggil ke dalam timnas oleh Ishii, namun itu tidak terjadi.
Ungkapan kemarahan Khemdee pada Ishii ini sontak menimbulkan kemarahan warganet Thailand. Khemdee dianggap melakukan tindakan tidak pantas pada pelatih asal Jepang ini.
Kemarahan Khemdee sendiri sebenarnya masuk akal. Sebab bersama Ratchaburi dia bermain sangat bagus. Maka wajar jika dia sangat berharap.
Namun di balik semua itu, bek umur 22 tahun ini mungkin lupa dengan apa yang pernah diucapkannya tahun lalu. Setelah geger SEA Games ke-32, dia menyatakan akan menolak bermain bagi timnas Thailand level apa pun.
Selain itu, Khemdee pun mengalihkan perhatiannya ke Denmark. Dia ingin membela timnas Denmark. Namun keinginannya ini tidak pernah tercapai karena timnas Denmark sama sekali tidak tertarik untuk menariknya.
Hal inilah mungkin yang membuat Khemdee berubah pikiran. Sayangnya apa yang ditunjukkan adalah reaksi emosionalnya saat namanya tidak masuk skuad timnas Thailand Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
-
Dua Ganda Putra Indonesia Gagal Lolos Babak 8 Besar Korea Masters 2024
-
Setelah Hujani Myanmar dengan 5 Gol, Akankah Vietnam Jadi Korban Berikutnya
-
Piala AFF Futsal 2024: Vietnam Takut Bertemu Indonesia di Babak Semifinal
Artikel Terkait
-
Masuk Grup Neraka Piala Asia U-20 2025, Indonesia Perlu Tambah Pemain Naturalisasi?
-
Mauro Zijlstra Kasih Kabar Buruk saat Lagi Urus Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Kevin Diks Batal Disumpah WNI Hari Ini, Terkuak Penyebabnya
-
Masuk Grup Neraka Piala Asia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 Bakal Ketambahan 3 Pemain Naturalisasi
-
Naturaliasi Mauro Zijlstra Ditunda, PSSI Kejar Prioritas Lain
Hobi
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Raih Kemenangan Dramatis, Putri KW Lolos Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Pelatih Striker Timnas Indonesia Minta Pemain Lakukan Ini Jelang Hadapi Jepang
-
Bertemu Thailand di Babak Semifinal, Ibarat Final Kepagian bagi Indonesia
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif