Peresmian Enea Bastianini dan Maverick Vinales untuk bergabung dengan KTM musim depan, sekaligus mengonfirmasi bahwa tim kedua KTM tidak lagi bernama Red Bull GasGas Tech3, tetapi kembali menjadi Red Bull KTM Tech3.
Melansir dari laman GPOne, pabrikan asal Austria tersebut akan menurunkan dua tim resmi musim depan, dengan spesifikasi motor dan sponsor yang sama.
Lantas, mengapa bisa terjadi pergantian nama tersebut? Direktur Olahraga KTM, Pit Beirer, mengungkapkan bahwa ini sudah saatnya untuk kembali memperkuat nama KTM.
“Label tim untuk tahun 2025 menjelaskan semuanya: inilah saatnya untuk memperkuat nama KTM lagi dan kami tidak dapat memikirkan cara yang lebih baik untuk memberikan nilai seperti ini kepada perusahaan selain dengan Enea dan Maverick menggunakan warna oranye Red Bull sepenuhnya," ungkap Beirer.
Perlu diketahui, nama tim Red Bull KTM Tech3 ini sudah pernah digunakan pada MotoGP sebelum GasGas bergabung pada musim lalu. Selanjutnya, warna motor Red Bull KTM Tech3 ini akan kembali didominasi dengan warna oranye, sama dengan warna yang digunakan KTM.
Seperti yang sudah dijelaskan di awal, bahwa motor dari dua tim ini akan sama persis, yakni KTM RC16 spesifikasi penuh pabrikan.
Musim ini mereka kabarnya menurunkan 3 motor pabrikan, dua untuk Brad Binder dan Jack Miller, sementara 1 lagi untuk Pedro Acosta, sementara Raul Fernandez menggunakan motor spek lama. Nah, untuk musim depan KTM akan meluncurkan 4 motor pabrikan sekaligus untuk keempat pembalapnya. Luar biasa bukan?
Sementara itu, Manajer Tim Tech3 Racing MotoGP, Nicholas Goyon mengungkapkan dia senang bisa kembali ke KTM dan menerima Enea Bastianini serta Maverick Vinales sebagai pembalapnya.
"Kami dengan senang hati mengumumkan Enea dan Maverick akan bersama kami tahun depan, dan kami akan kembali ke KTM," ucap Nicholas.
Dengan keputusan ini, tentu KTM musim depan akan jauh lebih kompetitif, selain motor yang sama, pembalap-pembalap yang mereka miliki juga bukan spek kaleng-kaleng.
Baik Brad Binder, Pedro Acosta, Maverick Vinales, dan Enea Bastianini adalah pembalap-pembalap terbaik MotoGP saat ini.
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
Hobi
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Terkini
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic