Bek Ipswich Town yang sempat menjadi andalan pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, yakni Elkan Baggott, masih menuai atensi publik penggemar sepak bola sampai sekarang. Terlepas dari perang dingin bersama sang juru taktik skuad Garuda, nasibnya di klub yang seakan berada di ujung tanduk juga mencuri perhatian.
Dilansir kanal Suara.com pada Selasa (18/6/2024), salah satu media Inggris memprediksi Elkan Baggott akan mengalami kesulitan dalam membidik satu tempat di tim utama Ipswich Town. East Anglian Daily Times menyebut, ada kemungkinan pemain dengan tinggi 196 cm itu bakal kembali dipinjamkan pada musim terakhir kontraknya.
“Lulusan akademi Ipswich Town seperti Elkan Baggott, Corrie Ndaba, dan Idris El Mizouni kini berada pada tahun terakhir kontrak mereka, setelah masing-masing menjalani beberapa masa peminjaman. Saya dapat melihat Baggott dipinjamkan lagi, dengan Ndaba dan El Mizouni dijual dengan harga murah,” tulis East Anglian Daily Times di laman resmi.
Pernyataan tersebut menyusul kenyataan bahwa Elkan memang kerap dipinjamkan ke tim-tim divisi ketiga (League One) atau keempat (League Two) seperti Gillingam FC, Cheltenham Town, serta Bristol Roverst. Bahkan saat Ipswich Town masih di Championship, ia tak mendapatkan kesempatan mengisi skuad utama.
Apalagi saat ini The Tractor Boys telah resmi promosi ke kasta tertinggi, yaitu Premier League 2024-2025 pasca memastikan diri ada di urutan kedua Championship musim lalu. Peningkatan level kompetisi yang terjadi membuat Elkan disebut-sebut semakin kesulitan bersaing.
Kenyataan tersebut seperti memperumit situasi. Mengingat Elkan Baggott juga tidak masuk dalam list skuad Timnas Indonesia saat menjalani dua laga penentuan menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kemarin.
Bukan tanpa alasan, tindakan ini disebut-sebut merupakan akibat Elkan tidak merespons panggilan STY saat skuad Garuda menjalani playoff Olimpiade Paris 2024 menghadapi Guinea. Kemudian isu ‘perang dingin’ Shin Tae-yong dengan Elkan Baggott pun beredar.
Mengintip unggahan terbaru sang pemain di Instagram @elkanbaggott pada Senin (17/6/2024), ia diketahui tengah melakukan latihan mandiri bersama rekannya, Fraser Alexander. Tentu menarik dinanti bagaimana keberlanjutan karir Elkan Baggott ke depannya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
SEA Games Tak Masuk Kalender FIFA, Timnas Indonesia Tanpa Pemain Aboard?
Artikel Terkait
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja