Ajang ASEAN U-16 Boys Championship 2024 atau yang dulu dikenal dengan nama AFF Cup U-16 resmi memasuki babak semifinal. Melansir dari laman aseanfootball.org yang dikutip pada Minggu (30/06/2024), empat tim telah memastikan diri lolos ke babak semifinal. Timnas Indonesia memastikan diri lolos setelah finish di posisi pemuncak grup A. Lalu, di grup B ada Vietnam yang lolos sebagai pemimpin grup. Sementara di grup C, Australia lolos sebagai juar grup dan Thailand sebagai runner-up terbaik.
Australia lolos sebagai juara grup C setelah pada laga terakhir fase grup yang digelar pada Sabtu (29/06/2024) kemarin sukses menekuk Timor-Leste dengan skor telak 12-0. Di sisi lain, Thailand juga mampu menaklukkan Malaysia dengan skor 3-1 dan mengunci posisi runner-up terbaik dar 3 grup dengan raihan 7 poin.
Indonesia Hadapi Australia di Babak Semifinal
Di babak semifinal nanti, timnas Indonesia dipastikan akan menghadapi Australia sebagai juara grup C. Melansir dari laman aseanfootball.org, pertemuan di edisi 2024 kali ini akan menjadi laga ulangan di ajang AFF Cup U-16 edisi tahun 2017. Kala itu, timnas Indonesia menghadapi Australia di fase grup turnamen. Di laga yang digelar di Chonburi, Thailand tersebut, Australia sukses menang atas Indonesia dengan skor telak 7-3. Di akhir kompetisi, Australia keluar sebagai tim peringkat ke-3 di ajang AFF Cup U-16 2017 lalu.
Kini, skuad asuhan Nova Arianto akan kembali berjumpa tim berjuluk “Kangaroo Team’s” tersebut di ajang ASEAN U-16 Boys Championship. Australia di sepanjang kompetisi kali ini memang belum terkalahkan. Sepanjang fase grup, Australia sudah mencetak 14 gol dan mencatatkan clean-sheet.
Namun, timnas Indonesia di ajang fase grup juga meraih rekor yang cukup baik. Skuad garuda U-16 meraih 3 kemenangan dengan mencetak 12 gol dan hanya sekali kebobolan. Kebobolan itu sendiri juga terjadi melalu titik pinalti saat berjumpa Laos di laga terakhir grup A pada Kamis (28/06/2024) kemarin.
Tentunya diharapkan timnas Indonesia U-16 mampu tampil sebaik mungkin di babak semifinal nanti dan bisa meraih kemenangan, serta lolos ke partai final. Laga antara timnas Indonesia U-16 vs. Australia U-16 sendiri dijadwalkan digelar pada Senin (01/07/2024) mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
Artikel Terkait
-
Eks Petinggi Barcelona Ikut Pantau Ole Romeny Bersama Patrick Kluivert, Mau Apa?
-
Jadwal Pertandingan Pemain Keturunan Timnas Indonesia Sabtu dan Minnggu Ini 19-20 April 2025
-
Pascal Struijk Bertemu Patrick Kluivert, 4 Kelebihannya Bisa Jadi Aset Emas Timnas Indonesia
-
Patrick Kluivert Nonton Ole Romeny Kalah, Cuma 9 Kali Dapat Bola
-
Media Inggris: Elkan Baggott Menikmati Sore dengan Solid
Hobi
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terkini
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025