Pasca drawing putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Kamis (27/6/2026), banyak pendapat memandang timnas Indonesia tidak akan mampu berbuat banyak. Dalam 10 pertandingan yang akan dijalani, Indonesia diragukan untuk meraih poin dan menempati posisi juru kunci.
Hal ini didasarkan penghuni grup C yang diisi 3 negara langganan Piala Dunia. Mereka adalah Jepang, Australia dan Arab Saudi.
Sedangkan penghuni lain, Bahrain dan China secara peringkat FIFA berada di atas Indonesia. Catatan inilah yang membuat beberapa pihak meragukan pencapaian Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun di balik keraguan itu, VnExpress, salah satu media terkenal Vietnam memandang Indonesia tetap punya peluang.
“Pada keikutsertaan pertamanya di babak kualifikasi ketiga, Indonesia sempat diremehkan dan kesulitan bersaing memperebutkan dua posisi teratas untuk mendapatkan tiket langsung ke Piala Dunia 2026. Namun dengan kebijakan naturalisasi pemain berdarah campuran, pelatih Shin Tae-yong dan timnya – Yong cukup kuat untuk bersaing memperebutkan posisi ketiga atau keempat untuk memasuki babak kualifikasi keempat Piala Dunia 2026 wilayah Asia,” tulis VN Express, Kamis (27/6/2024).
Pandangan itu adalah pandangan secara nyata tentang persaingan dalam grup C. Media tersebut memandang jatah posisi 1 dan 2 menjadi hal yang tidak mungkin diraih Indonesia karena kemungkina besar disegel Australia dan Jepang.
Kesempatan Indonesia berbuat banyak adalah merebut posisi 3 dan 4. Dan jika posisi ini yang diharap, rival Indonesia adalah Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Hal itu pun telah menjadi tekad Shin Tae-yong. Sejak awal sang pelatih telah mengincar posisi 3 dan 4 dalam putaran ketiga. Sehingga Shin Tae-yong akan fokus merebut angka dari Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Langkah ini menjadi sebuah pilihan yang realistis. Dan jika diamati langkah ini persis dengan apa yang dilakukan Shin Tae-yong dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dalam putaran kedua, angka-angka kemenangan Shin Tae-yong diraih dari Vietnam dan Filipina. Sedangkan kekalahan dari Irak dua kali, bukan menjadi masalah besar bagi Shin Tae-yong. Buktinya angka yang dikumpulkan mampu membawa timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
3 Hal yang Membuat Prestasi Timnas Indonesia U-17 Layak Mendapat Apresiasi
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
Artikel Terkait
-
Tak Akui Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Sebut Vietnam Tim Terbaik ASEAN
-
Demi Kalahkan Timnas Indonesia, Pemain China Digembleng Ala Shaolin Soccer
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
FC Volendam Punya 3 Pemain Keturunan yang Siap Bela Timnas Indonesia
-
Eliano Reijnders Semringah Bagikan Kabar Bahagia
Hobi
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Terkini
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme