Bukan hanya Spanyol, Inggris yang menelan kekalahan pahit pada pertandingan final juga menjadi sorotan penggemar sepak bola di penjuru dunia.
Tiga mantan bintang The Three Lions dan Premier League turut memberikan komentar pedas atas tumbangkan Harry Kane CS di Stadion Olimpiade, Berlin.
Mereka adalah Gary Lineker, Rio Ferdinand, dan Chris Sutton. Terang-terangan menilai Inggris tak mengeluarkan seluruh keberaniannya saat menghadapi perlawanan sengit dari Spanyol, sebagaimana disadur dari Antara News pada Senin (15/7/2024).
La Furia Roja yang berada di atas angin dan diunggulkan berkat permainan apiknya sepanjang kompetisi memang tampil impresif sejak babak pertama.
“Sangat memilukan Inggris kalah, tapi dalam beberapa hal ini kemenangan untuk sepak bola menyerang,” ujar Lineker seperti dilaporkan BBC melalui laman resminya.
Mengamini komentar Lineker, Rio Ferdinand pun merasa para pemain Inggris tak bisa menunjukkan performa seperti biasa mereka bermain di klub. Justru tim asuhan Gareth Southgate nampak bermain dalam posisi-posisi yang konservatif, termasuk cenderung menunggu bola.
“Malam ini Inggris tidak terlalu berani,” sambung Chris Sutton mengiyakan.
Ia justru memuji permainan Spanyol yang dianggap sangat layak juara dan menjadi kabar baik bagi dunia sepak bola bahwa tim yang tampil menyerang yang berhasil meraih gelar juara.
“Spanyol memperagakan permainan yang indah, sebaliknya Inggris tidak. Spanyol bermain sebagai tim, Inggris malah terpecah-pecah,” tutup Sutton.
Harry Kane Akui Kekalahan Inggris Adalah Hal yang Menyakitkan
Dibanding penonton, jelas rasa sakit yang sebenarnya dirasakan oleh para pemain timnas Inggris yang telah berjuang habis-habisan.
Terlepas dari performa yang kerap banjir kritikan selama Euro 2024, Harry Kane CS tentu telah memberikan yang terbaik dalam kompetisi ini. Harry Kane secara terang-terangan mengakui bahwa kekalahan tersebut adalah hal yang menyakitkan.
“Sulit mengungkapkannya dengan kata-kata bagaimana perasaan kami saat ini. Kami bermain dengan baik untuk menghidupkan lagi permainan dan berjuang di bawah fondasi. Kami biasa bangkit dari ketertinggalan sepanjang turnamen ini, kami ternyata sudah melupakan hal itu,” kata Kane kepada AFP.
Meski telah mencatatkan pencapaian individual yang luar biasa, nyatanya Kane belum memenangkan satu trofi pun bersama timnya. Di Euro 2024, ia mencetak tiga gol.
“Ini sungguh menyakitkan dan sakitnya akan terasa untuk waktu yang lama,” sambungnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
SEA Games Tak Masuk Kalender FIFA, Timnas Indonesia Tanpa Pemain Aboard?
Artikel Terkait
-
Breaking News! Thomas Muller Akhiri Perjalanan 14 Tahun Bersama Timnas Jerman
-
Spanyol Juara Euro 2024, Ternyata 3 Pemain Negeri Matador Pernah Merumput di BRI Liga 1!
-
Eks Ajax dan Liga Spanyol yang Tolak Timnas Indonesia Kena Karma, Begini Nasibnya Sekarang
-
Bellingham Frustrasi, Box Pendingin Jadi Pelampiasan Kegagalan Inggris di Euro 2024
-
Nestapa Inggris: Salah Satu Liga Terbaik, tapi Belum Pernah Jadi Juara Euro 2024
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel