Start yang baik telah diambil Persija Jakarta dalam laga perdana BRI Liga 1 2024/2025 dengan menaklukkan PS Barito Putera. Kemenangan telak lewat tiga gol tanpa balas membuat tim racikan Carlos Pena termotivasi untuk merengkuh poin sempurna di laga selanjutnya.
Kini Persita Tangerang tengah dibidik untuk menjadi korban kedua. Diketahui, Persija Jakarta dan Persita Tangerang akan bertemu di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Minggu (18/8/2024) pukul 19.00 WIB malam ini. Menjelang dimulainya pertandingan, Carlos Pena mengungkap bahwa timnya semakin padu dan solid.
“Kami memiliki persiapan yang bagus. Kami berlatih dengan skuad yang kami punya. Kami siap untuk pertandingan melawan Persita,” kata juru taktik asal Spanyol tersebut, sebagaimana dikutip dari laman resmi Liga Indonesia.
Kendati demikian, ia mengakui bahwa menaklukkan Tangsel Warrior bukan hal yang mudah. Apalagi tim lawan pun berada dalam kepercayaan diri yang tinggi setelah menaklukkan PSIS Semarang di laga perdana. Bisa dikatakan, baik tim tuan rumah maupun tim tamu sama-sama berambisi meneruskan tren positif.
Carlos Pena juga menyoroti kehadiran Carlos Eduardo yang merupakan penjaga gawang anyar pasukan Macan Kemayoran.
“Kami tahu laga akan berjalan sulit karena mereka meraih kemenangan di pertandingan pertama. Tapi kami percaya diri untuk meraih kemenangan. Semua pemain kami siap. Kami beruntung punya kiper yang bagus-bagus jadi kami akan melihat kesiapan para pemain hingga jelang laga,” sambungnya.
Di sisi lain, Firza Andika yang merupakan bek andalan Persija Jakarta menegaskan bahwa timnya memiliki motivasi tinggi untuk menaklukkan Persita Tangerang. Ia menilai, jeda waktu istirahat yang diperoleh oleh Macan Kemayoran dimanfaatkan dengan baik.
“Kami sangat siap untuk pertandingan melawan Persita. Kami sudah mengantisipasi apapun yang terjadi. Seperti yang kita ketahui bersama, Persita telah meraih kemenangan di pertandingan pertamanya. Mereka pun sudah siap menghadapi kami. Tapi kami tidak boleh kalah dari mereka,” ujar Firza.
Pertandingan tersebut diyakini akan menjadi laga yang alot, tetapi menarik untuk disaksikan. Kedua kesebelasan memiliki jumlah poin yang sama. Namun Persija Jakarta berada dalam dua tingkat lebih tinggi dari Tangsel Warrior karena memiliki jumlah gol yang lebih banyak.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Jawab Keraguan, Shin Tae-yong Kembali Dapat Angin Positif dari Suporter?
-
Tampil Brilian saat Kalahkan Arab Saudi, Calvin Verdonk Layak Disanjung
-
Gaya Selebrasi Marselino Ferdinan Viral, Media Asing Soroti Rekam Jejaknya
-
Marselino Ferdinan Jadi Man of the Match, Ragnar Oratmangoen Beri Pujian
Artikel Terkait
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'