Persib Bandung akan menjamu Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat pada Minggu malam (25/8/2024). Pertandingan diprediksi akan berlangsung sengit mengingat reputasi kedua tim. Persib Bandung adalah juara BRI Liga 1 musim lalu, sedangkan Arema FC adalah pemegang Piala Presiden 2024.
Namun dari sisi performa awal pertandingan, Arema FC tidak segemerlap Maung Bandung. Arema FC justru menuai hasil minor di 2 pertandingan awal BRI Liga 1 2024/2025. Arema FC di lawan awal ditundukkan Borneo FC, 0-2. Di laga kedua pun mereka hanya mampu bermain imbang dengan Dewa United.
“Pertandingan yang berat karena Arema tim yang menjuarai Piala Presiden. Dihuni banyak pemain bagus. Dua pertandingan pertama kurang beruntung sehingga hanya mendapatkan 1 poin dan mereka akan bermain maksimal nanti,” kata Hodak dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru, ligaindonesiabaru.com, Sabtu (24/8/2024).
Hasil minor ini yang ditakutkan Hodak. Sebab Arema pasti mempunyai motivasi lebih untuk memperbaik performa mereka, walaupun harus bertanding di kandang Persib Bandung. Motivasi inilah yang membuat pertarungan keduanya akan berlangsung sengit dan alot.
Mengenai skuad yang akan dibawa Arema FC, Bojan Hodak mengatakan bahwa Singo Edan memiliki skuad yang bagus. Terbukti mereka mampu menjuarai Piala Presiden 2024. Namun Hodak menaruh kewaspadaan tinggi terhadap 2 sosok ini, William Marcillio dan Charles Lokolingoy.
“Tentu kami akan memantau pemain yang mencetak gol. Kami mewaspadai pemain nomor 10 dan 11. Mereka juga punya pertahanan bagus dan kipernya yang luar biasa, dia kiper yang betmain untuk Madura United di musim lalu,” lanjut Hodak.
Persib Bandung sendiri kini berada di posisi ke-8 klasemen BRI Liga 1. Raihan 4 poin yang dimiliki akan menjadi modal untuk masuk ke papan atas. Jika Persib Bandung mampu mengalahkan Arema FC, dengan nilai 7 Persib Bandung akan berdiri sejajar dengan Persija, Persebaya, dan Persita yang kini ada di 3 besar.
Maka wajar jika Bojan Hodak tetap memandang penting lag aini sekaligus memasang sinyal kewaspadaan tinggi terhadap Arema FC. Meski bermain di depan para bobotoh absennya David da Silva diharapkan tidak mempengaruhi performa tim.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Setelah Hujani Myanmar dengan 5 Gol, Akankah Vietnam Jadi Korban Berikutnya
-
Piala AFF Futsal 2024: Vietnam Takut Bertemu Indonesia di Babak Semifinal
-
Sikat Australia 3-1, Indonesia Tatap Babak Semifinal Piala AFF Futsal 2024
-
Dua Ganda Putra Indonesia Lolos Babak 16 Besar Korea Masters 2024
-
Tempati Unggulan Kedua Korea Masters 2024, Putri KW Bertualang Raih Gelar
Artikel Terkait
-
Comeback Sempurna! Persib Bandung Kalahkan Lion City Sailors
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1 Baru 10 Pekan, 2 Wasit Sudah Catatkan 'Rekor' Hadiah Penalti!
-
Jeda Kompetisi, Persebaya Fokus Pemulihan Ernando Ari dan Malik Risaldi
-
Jelang Lawan Lion City Sailors, Pelatih Persib Bicara Perbedaan Kompetisi dan Pengalaman
Hobi
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
-
Indonesia vs Jepang, GBK yang Tidak Asing bagi Kubo dan Sugawara
-
Meski Berisikan Penyerang Hebat, Striker Satu Ini Bisa Jadi Opsi Tambahan bagi STY di Piala AFF 2024
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings