Scroll untuk membaca artikel
Sekar Anindyah Lamase | zahir zahir
Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers saat berseragam FC Twente. (Instagram/meeshilgerss)

Salah satu punggawa timnas Indonesia, Mees Hilgers memberikan pernyataan yang cukup mencengangkan perihal kondisi skuad garuda saat ini. Melansir dari kanal berita Suara.com pada Selasa (22/10/2024), pemain asal klub FC Twente di liga Belanda tersebut menyoroti pola latihan di timnas Indonesia yang menurutnya sangat jauh berbeda dengan apa yang ada di benua Eropa.

Menurut mantan pemain timnas Belanda U-21 tersebut, pola latihan di timnas Indonesia saat ini berada di bawah pola latihan klub-klub di benua Eropa. Oleh karena itu, dirinya menyebut tak mengherankan jika timnas Indonesia gencar melakukan program naturalisasi karena selain untuk meningkatkan prestasi, hal ini juga bisa menjadi wadah pertukaran ilmu diantara para pemain tim nasional.

Pernyataan tersebut sejatinya diungkapkan oleh Mees Hilgers sekitar 2 tahun lalu di kanal youtube KR TV. Namun, wawancara secara online tersebut kembali mencuat beberapa hari terakhir usai timnas Indonesia secara mengejutkan takluk dari Cina dengan skor tipis 2-1 dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 grup C pada Selasa (15/10/2024) kemarin.

Menurut saya kalau mau naikkan level tim, perlu pemain naturalisasi. Karena bukan mereka tidak punya pemain bagus di Indonesia, tapi cara kamu berlatih di Eropa begini (lebih tinggi). Itu bagus kalau bisa bergabung sama tim,” ujar Mees Hilgers.

Deretan Pemain Naturalisasi di Liga Eropa Tingkatkan Performa Timnas?

Jika melihat dari proses wawancara yang dilakukan Mees Hilgers 2 tahun lalu tersebut, pernyataan yang dilontarkan oleh pemain keturunan Belanda-Indonesia tersebut memang ada benarnya. Kala itu, jumlah pemain naturalisasi atau diaspora dalam tubuh timnas Indonesia memang tak terlalu banyak. Namun, saat ini kondisinya sudah berbeda 180 derajat.

Banyaknya pemain diaspora dan naturalisasi yang membela timnas Indonesia secara tak langsung membentuk pola latihan yang lebih baik di skuad garuda. Bahkan, hal ini secara tak langsung pula turut mendorong peningkatan performa para pemain di liga Indonesia yang berstatus sebagai punggawa tim nasional. Hal ini pada akhirnya membuat performa timnas Indonesia dalam kurun waktu 1 tahun terakhir mengalami peningkatan yang cukup pesat.

Beberapa nama seperti Sandy Walsh, Elkan Baggott, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Marteen Paes, Calvin Verdonk, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick adalah beberapa nama pemain yang sukses dinaturalisasi oleh PSSI dan membela timnas Indonesia saat ini. Nama-nama itu belum termasuk Mauro Zijlstra, Kevin Diks, Dion Markx, Tim Geypens dan beberapa nama lainnya yang juga tengah dalam proses naturalisasi.

Jadi, apakah kamu setuju dengan pernyataan Mees Hilgers beberapa waktu lalu mengenai pola latihan yang baik akan meningkatkan performa tim secara signifikan?

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

zahir zahir