Setelah kesuksesan besar yang diraih lewat Silent Hill 2 Remake, Bloober Team kembali mencuri perhatian dengan proyek terbarunya, Cronos: The New Dawn. Game horor survival dengan genre sci-fi ini rencananya akan dirilis pada 2025, dan sudah memicu rasa penasaran para penggemar.
Dalam game Cronos, pemain akan berperan sebagai "Traveler", seorang agen dari organisasi misterius yang bernama Collective. Tugasnya adalah menyelamatkan orang-orang yang terjebak di dunia pasca-apokaliptik setelah terjadinya bencana besar yang disebut The Change.
Setting game ini berlatar belakang Polandia di tahun 1980-an, di mana dunia sudah hancur dan dipenuhi makhluk-makhluk mengerikan yang menantang kemampuan bertahan hidup pemain.
Melansir laman PCGamer, Piotr Babieno, CEO Bloober Team, mengungkapkan bahwa Cronos adalah kelanjutan dari visi kreatif mereka setelah Silent Hill 2.
Bloober berkomitmen untuk terus menyegarkan genre horor dengan menghadirkan elemen sci-fi yang melengkapi atmosfer horor yang sudah mereka kuasai. Dengan menggabungkan kedua elemen ini, Cronos menjanjikan pengalaman bertahan hidup yang penuh tantangan.
Trailer yang dipamerkan di Xbox Partner Preview memperlihatkan karakter Traveler yang mengenakan pelindung tubuh ala sci-fi dan siap berhadapan dengan berbagai musuh mengerikan. Para penggemar Dead Space akan menemukan banyak kemiripan dalam desain atmosfer dan musuh dalam game ini.
Traveler harus bertahan hidup dalam dunia penuh zombie yang membusuk, dan tentunya ini memberikan nuansa horor yang menegangkan.
Menurut informasi yang dilansir dari Eurogamer, Cronos juga menampilkan elemen perjalanan waktu, yang membawa Traveler ke dalam dua dunia paralel. Pemain akan menjelajahi dunia pasca-apokaliptik yang kacau dan juga Polandia di tahun 1980-an yang sepertinya masih menyimpan banyak misteri.
Di dunia kedua ini, Traveler harus mengumpulkan Essence dari beberapa karakter yang tampaknya sangat penting bagi kelangsungan hidup umat manusia. Desain dunia yang menggabungkan brutalism Eropa Timur dan retro-futurism semakin memperkuat atmosfer unik game ini.
Dari segi gameplay, Cronos akan mengingatkan kita pada konsep yang ada di The Medium, di mana Bloober Team sebelumnya mengeksplorasi dunia paralel. Namun, kali ini dengan sentuhan lebih segar yang menggabungkan horor dan sci-fi.
Mengutip dari GameRant, meskipun masih banyak yang belum diketahui, game ini sudah menunjukkan potensi yang sangat menjanjikan dan akan menjadi salah satu game horor sci-fi yang patut ditunggu-tunggu.
Dengan semua elemen baru yang ditawarkan, Bloober Team jelas ingin membuktikan bahwa mereka bisa menghadirkan inovasi dalam genre horor, membawa para pemain dalam petualangan yang penuh dengan misteri, ketegangan, dan tentu saja, kengerian.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Clair Obscur: RPG Turn-Based dengan Visual Mewah dan Penuh Strategi
-
Rainbow Six Siege X: Perubahan Besar yang Dibutuhkan untuk Pemain Baru
-
Horizon MMO: Ternyata Belum Dibatalkan, Masih Ada Harapan!
-
Phantom Blade Zero: Game Aksi Kung Fu Cyberpunk yang Wajib Ditunggu
-
Franchise Unknown 9 Dihentikan! Gagal Total, Sekuel Pun Dibatalkan
Artikel Terkait
-
Dibanding Season 1, Squid Game 2 Lebih Sadis atau Lebih Emosional?
-
Clair Obscur: RPG Turn-Based dengan Visual Mewah dan Penuh Strategi
-
Rainbow Six Siege X: Perubahan Besar yang Dibutuhkan untuk Pemain Baru
-
7 Game Penghasil Uang Saldo DANA Gratis Langsung Tanpa Iklan, Pasti Cuan!
-
Kumpulan Game Penghasil Uang, Saldo DANA Bertambah Selama Mudik
Hobi
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit