Bek timnas Indonesia, Pratama Arhan baru-baru ini diberitakan telah resmi hengkang dari klubnya, yakni Suwon FC. Melansir dari akun Instagram klub asal Korea Selatan tersebut, @suwonfc, bek berusia 23 tahun tersebut resmi diumumkan berpisah dengan tim yang berkompetisi di kasta ke-1 liga Korea Selatan tersebut dan kini berstatus tanpa klub.
Kini, pemain yang dikenal memiliki kemampuan lemparan jarak jauh tersebut telah berstatus free-agent atau tanpa klub.
Beberapa klub di liga Indonesia seperti PSIS Semarang, Semen Padang FC dan Persebaya menyatakan tertarik mendatangkan Pratama Arhan.
Namun, pemain yang bersangkutan kemungkinan besar masih akan berkarier di luar negeri atau abroad meski menjalani musim yang kurang baik bersama Suwon FC. Kali ini ada beberapa liga di luar negeri yang bisa menjadi opsi bagi kelanjutan karir Pratama Arhan.
1.Liga Thailand
Salah satu liga yang dirasa cukup cocok untuk kelanjutan karier Pratama Arhan di luar negeri adalah Liga Thailand.
Melansir dari laman berita Suara.com (02/01/2025), liga Thailand memang pernah dan saat ini memiliki beberapa pemain yang berkarir di kompetisinya.
Beberapa nama seperti Yanti Basna, Asnawi Mangkualam dan Ronaldo Kwateh merupakan beberapa pemain Indonesia yang berkarier di Thailand.
Di sisi lain, beberapa klub Thailand juga pernah menyatakan minat untuk merekrut Pratama Arhan beberapa waktu lalu.
Beberapa klub seperti Buriram United, Muangthong United hingga Chonburi FC pernah menyatakan minat terhadap pemain yang sudah mencetak 3 gol bagi timnas Indonesia tersebut.
2. Liga Malaysia
Liga Malaysia juga bisa menjadi tempat berkarier selanjutnya bagi Pratama Arhan di luar negeri. Atmosfir liga yang tidak jauh berbeda dengan liga Indonesia membuat liga Malaysia bisa menjadi salah satu destinasi berkarier para pemain asal Indonesia.
Tercatat, 2 pemain timnas Indonesia kini berkarir di liga Malaysia, yakni Jordi Amat bersama Johor Darul Ta’zim dan Saddil Ramdani bersama Sabah FC.
3. Liga Singapura
Liga Singapura juga bisa menjadi tempat kelanjutan karier dari Pratama Arhan. Atmosfir liga yang mirip dengan liga Indonesia, Malaysia dan Thailand bisa menjadi pertimbangan bagi Pratama Arhan untuk melanjutkan karier disana dengan kemungkina menit bermain yang cukup.
Namun, hingga saat ini memang belum ada klub manapun di liga Singapura yang berminat mendatangkan Pratama Arhan.
Nah, itulah beberapa liga di luar negeri yang bisa dijadikan tempat berkarier selanjutnya dari Pratama Arhan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Pengamat Senior Sarankan Timnas U-17 Tambah Pemain Diaspora, Mengapa?
Artikel Terkait
-
Manchester United vs Lyon: Harry Maguire Gila! Jadi Striker Aja Deh Bro
-
Pemain keturunan Jawa Perpanjang Kontrak di Almere City, Eligible Bela Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Jay Idzes Gusur 2 Bek Inter Milan!
-
Manchester United Lolos ke Semifinal Liga Europa Comeback Spektakuler Lawan Lyon di Old Trafford
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Hobi
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
Terkini
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!