DAIHATSU Indonesia Master 2025 akan segera bergulir pekan depan, mulai Selasa (21/1) hingga Minggu (26/1) di Istora Senayan, Jakarta.
Verrel Yustin Mulia/Pitha Haningtyas Mentari akan debut perdana sebagai pasangan ganda campuran di kejuaraan ini.
Mereka dijadwalkan melawan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Supisara Paewsampran di babak awal.
Indonesia Masters 2025 sendiri merupakan kejuaraan HSBC BWF World Tour dengan kelas Super 500.
Para pebulutangkis dunia akan memperebutkan hadiah total sebesar US$ 475.000 dan juga perolehan poin menggiurkan.
Sebelumnya, Pitha Haningtyas Mentari merupakan pasangan dari Rinov Rivaldy dan Verrel adalah pasangan dari Priskila Venus Elsadai.
Tahun ini, banyak rombakan yang diambil oleh Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) untuk terus mengembangkan bakat terbaik para pebulutangkis kita. Salah satunya, Verrel/Pitha sebagai ganda campuran baru.
Verrel Yustin Mulia sendiri merupakan pebulutangkis muda berusia 20 tahun yang diharapkan mampu memberikan permainan terbaiknya.
Berpasangan dengan Pitha yang statusnya merupakan senior, hasil memuaskan tentunya menjadi target dari PBSI.
Saat bermain dengan Priskila, Verrel berhasil meraih prestasi yaitu menjadi Runner-Up Slovenia Open 2024.
Kemudian, Verrel juga bermain untuk sektor ganda putra dan berhasil menjadi Runner-Up Luxemburg Open 2022 bersama dengan Marwan Faza.
Sedangkan Pitha, bersama Rinov Rivaldy telah menjadi salah satu ganda campuran terbaik Indonesia yang menduduki peringkat 16 dunia.
Tahun lalu, Rinov/Pitha berhasil masuk ke kualifikasi Olimpiade Paris meskipun harus terhenti di group stage.
Mereka juga menjadi Runner-Up untuk Malaysia Masters 2024 dan Juara Spain Masters 2024.
Meski telah menunjukkan prestasi yang cukup baik, sayangnya performa dari Rinov/Pitha bisa dikatakan naik-turun dan belum dapat menjadi andalan terbaik Indonesia di sektor ganda campuran.
Perombakan tahun ini menjadi upaya PBSI untuk kembali menemukan pasangan ganda campuran emas, seperti Tontowi Ahmad/Liliana Natsir pada beberapa tahun silam.
Sejak Tontowi/Liliana gantung raket, belum ada satupun ganda campuran yang berhasil menunjukkan prestasi seimbang.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani sempat digadang-gadang menjadi pengganti dan berhasil masuk ke Top 5 peringkat dunia.
Sayangnya, cedera Praveen mengagalkan langkah dan masalah komunikasi membuat pasangan ini turun performa hingga masuk dalam degradasi PBSI.
Ingin turut menyaksikan debut perdana Verrel Yustin/Pitha Haningtyas? Kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan di Istora Senayan ataupun melalui siaran di aplikasi RCTI+. Yuk dukung terus para atlet bulutangkis Indonesia!
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Dim Sum of All Fears: Teka-Teki Kematian Dua Mayat di Restoran China
-
Pisah Lagi dari Fadia, Apriyani Rahayu Bakal Duet Bareng Rekan Baru
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
-
Ketimbang Ngebut Sahkan RUU TNI, Bivitri Tantang DPR Revisi UU Peradilan Militer, Berani?
-
Ngebut Bahas RUU TNI, DPR Kejar Tayang Selesai Sebelum Lebaran?
Hobi
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Terkini
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur