PSIS Semarang merasakan kekecewaan yang mendalam, sekaligus berlipat ganda pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 pekan ke-19. Menjalani derby Jawa Tengah bersama Persis Solo, tim asuhan pelatih Gilbert Agius dipaksa lapang dada menerima kekalahan pahit.
Apalagi skor akhir 1-2 didapatkan pasukan Laskar Mahesa Jenar di hadapan publik sendiri. Mengingat pertandingan sengit tersebut berlangsung di Stadion Jatidiri pada Senin (20/1/2025).
Merujuk laman resmi ligaindonesiabaru.com, PSIS tertinggal dalam babak pertama usai Ramadhan Sananta melepaskan dua tendangan keras yang membuahkan gol pada menit ke-20 dan ke-32.
Kemudian setelah turun minum, Mahesa Jenar berusaha bangkit mengejar defisit gol sekaligus membuka peluang meraih poin.
Tak sia-sia, sebab akhirnya mereka berhasil mencetak satu gol melalui aksi Septian David Maulana di menit 76 yang menerima umpan manis dari kaki Alfeandra Dewangga.
Kedudukan tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Beda nasib dengan Persis Solo yang naik dua tingkat di klasemen sementara, PSIS Semarang justru tertahan di peringkat ke-14.
“Kami sangat kecewa dengan hasil ini. Hasil ini adalah hasil yang buruk untuk laga derby. Babak pertama kami banyak lakukan kesalahan. Persis sangat cerdik dalam memanfaatkan situasi tersebut,” demikian kata Gilbert Agius, Selasa (21/1/2025).
Juru taktik asal Malta itu juga menjelaskan bahwa dirinya mengubah formasi PSIS Semarang saat memasuki babak kedua, yakni dengan memainkan Riyan Ardiansyah dan Gali Freitas agar lebih melebar.
Terbukti, strategi ini berhasil membuahkan hasil dengan terciptanya gol yang dicatatkan oleh Septian David Maulana. Agius pun tak menampik adanya kesulitan gara-gara keadaan lapangan.
“Babak kedua kami berhasil mencetak gol, termasuk ada gol lain yang sayangnya dianulir. Namun harus diakui kondisi lapangan juga cukup menyulitkan,” tambahnya.
Selain gagal memperbaiki posisi di klasemen, kekalahan tersebut juga membuat catatan pertandingan tanpa kemenangan PSIS Semarang menjadi semakin panjang.
Mereka hanya mendapatkan 1 kali imbang dan menelan 4 kekalahan dalam lima laga terakhir yang dijalani. Selanjutnya, skuad Laskar Mahesa Jenar akan bertandang ke markas PSBS Biak di Stadion Lukas Enembe, Jayapura yang berlangsung pada Minggu (26/1/2025) mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
Artikel Terkait
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Duel Macan Terluka! Ini Link Live Streaming Persik Kediri vs Persija Jakarta
Hobi
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya