Pemain asing Persis Solo, Jhon Cley menegaskan dirinya bakal berusaha memberikan kontribusi yang terbaik saat Laskar Sambernyawa menghadapi tantangan Madura United. Ini menjadi rangkaian pekan ke-21 dalam kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Kedua tim akan beradu skill, kepercayaan diri, serta kekompakan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura pada Sabtu (1/2/2025) sore. Persis sebagai tamu mengusung target yang tinggi demi bisa lepas dari zona berbahaya di papan bawah klasemen sementara.
Cley yang pernah memperkuat Timnas Brasil U-20 mengaku telah melakukan persiapan terhadap segala sesuatu dengan baik untuk pertandingan menghadapi Madura United nanti. Meski menyadari laga tersebut bakal berlangsung alot, ia tetap menginginkan hasil yang maksimal.
“Saya merasa pertandingan nanti tidak akan mudah. Kami telah mempersiapkan dengan banyak hal dan mempersiapkannya dengan baik,” ujarnya sebagaimana mengutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu (1/2/2025).
Pemain dengan tinggi 183 cm ini sudah mendapatkan kesempatan membela Persis di dua pertandingan selama putaran kedua kompetisi digelar. Ia juga selalu mendapatkan kepercayaan penuh dari pelatih Ong Kim Swee untuk turun sebagai starter.
Saat Derby Jawa Tengah melawan PSIS Semarang, Jhon Cley mencatatkan 82 menit bermain. Laga tersebut menjadi debutnya bersama pasukan Laskar Sambernyawa. Kemudian saat menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-20, ia dimainkan 90 menit penuh.
Sementara itu, Ong Kim Swee pun memastikan anak asuhannya sudah siap untuk meraih hasil positif atas Laskar Sape Kerrap nanti malam.
Ia berujar, “Latihan berjalan sebagaimana yang kita rencanakan, dan kita tahu ini bukan pertandingan yang mudah, di mana setiap laga yang kita hadapi harus bersiap untuk mendapatkan hasil yang positif bagi Persis.”
Kondisi perkembangan kebugaran Eduardo Kunde yang absen saat Persis bersua dengan Persija Jakarta pun berada dalam pantauan sebelum melawat ke markas Madura United. Ong Kim Swee menilai, sang pemain telah menjalani latihan seperti biasanya.
“Kita memiliki pemain seperti Sutanto Tan, Cleylton, dan Rizky Dwi yang terpaksa menepi karena masalah akumulasi kartu, tetapi para pemain lain sudah siap bersama tim, dan semua pemain memiliki kondisi yang cukup baik untuk diturunkan pada laga nanti,” sambungnya mengakhiri.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Insanul Fahmi Bongkar Dua Syarat Damai dari Wardatina Mawa, Apa Saja?
-
Blak-blakan, Erick Thohir Ungkap Misi Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
Artikel Terkait
-
Gantikan Bojan Hodak di Persib vs PSM, Igor Tolic Ogah Demam Panggung
-
Persib vs PSM Belum Kick Off, Bernardo Tavares Kibarkan Bendera Putih?
-
Persebaya Surabaya Gagal Bidik Tiga Poin Saat Jamu Persita Tangerang
-
Trisula Persib Bandung Bakal Bikin PSM Tersungkur di Stadon GBLA?
-
3 Pemain PSM yang Bisa Bikin Malu Persib di Kandang Sendiri
Hobi
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis