Sebentar lagi timnas Indonesia U-20 akan berlaga di ajang Piala Asia U-20 2025 mendatang. Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), ajang Piala Asia U-20 2025 mendatang akan digelar di Tiongkok (Republik Rakyat Cina) mulai tanggal 12 hingga 1 Maret 2025 mendatang.
Dalam ajang kali ini, timnas Indonesia U-20 tergabung di grup C bersama raksasa-raksasa sepakbola Asia seperti Uzbekistan, Iran dan Yaman. Kondisi ini membuat Jens Raven dkk memang tak cukup diunggulkan untuk bisa lolos ke babak perempat final ajang Piala Asia U-20 2025. Timnas Indonesia U-20 dianggap menjadi tim terlemah di fase grup C nanti dibandingkan 3 konstestan lainnya.
Namun, bukan peluang timnas Indonesia U-20 untuk bisa lolos dari fase grup C nanti terbilang masih cukup terbuka lebar. Akan tetapi, tentunya langkah skuad garuda U-20 dipastikan tak akan mudah di babak fase grup nantinya.
Tergabung Bersama Raksasa Sepakbola Asia, Indra Sjafri Harus Pandai Atur Taktik
Di sisi lain, tergabungnya timnas Indonesia di grup C ajang Piala Asia U-20 2025 nanti tentunya akan menjadi ujian sesungguhnya bagi sang pelatih, yakni Indra Sjafri. Melansir dari beberapa sumber di laman berita suara.com, pelatih berusia 62 tahun tersebut tengah disorot kinerjanya usai hanya meraih 1 kali kemenangan dari 3 laga uji coba jelang turnamen tersebut.
Melihat dari komposisi lawan di grup C nanti, peluang terbesar timnas Indonesia untuk meraih 3 poin adalah saat bertemu dengan Yaman. Jens Raven dkk sendiri pernah menghadapi tim asal Timur tengah tersebut di babak Kualifikasi Piala Asia U-20 kemarin dan berakhir dengan skor kemenangan 2-0.
Namun, bukan berarti Yaman akan mudah dikalahkan oleh timnas Indonesia, tentunya negara tersebut akan belajar dari laga sebelumnya dan mencoba untuk membalaskan kekalahan di laga yang digelar pada tahun 2024 kemarin. Di sisi lain, 2 kontestan lainnya juga berpeluang menjadi ‘batu sandungan’ bagi langkah skuad garuda U-20.
Iran dan Uzbekistan memang menjadi salah satu kekuatan klasik pesepakbolaan benua Asia. Iran merupakan negara langganan lolos ke ajang Piala Dunia baik di level kelompok umur dan senior. Sementara itu, Uzbekistan juga berstatus sebagai mantan juara Piala Asia U-20 edisi sebelumnya juga tengah mengalami kebangkitan luar biasa di dunia sepakbola.
Jika melihat dari performa timnas Indonesia U-20 dan ketiga kontestan lainnya, Jens Raven dkk diprediksi mampu meraih kemenangan atas Yaman dan bisa menahan imbang Iran dan Uzbekistan guna membuka peluang lolos ke babak perempat final Piala Asia U-20. Skenario inilah yang paling mungkin terjadi nantinya.
Jadi, bagaimana menurutmu? apakah peluang timnas Indonesia di ajang Piala Asia U-20 2025 ini cukup besar?
Baca Juga
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
Artikel Terkait
-
Eks Petinggi Barcelona Ikut Pantau Ole Romeny Bersama Patrick Kluivert, Mau Apa?
-
Jadwal Pertandingan Pemain Keturunan Timnas Indonesia Sabtu dan Minnggu Ini 19-20 April 2025
-
Pascal Struijk Bertemu Patrick Kluivert, 4 Kelebihannya Bisa Jadi Aset Emas Timnas Indonesia
-
Patrick Kluivert Nonton Ole Romeny Kalah, Cuma 9 Kali Dapat Bola
-
Media Inggris: Elkan Baggott Menikmati Sore dengan Solid
Hobi
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terkini
-
Menemukan Bintang di Langit Jiwa: Sebuah Renungan atas Novel Lucida Sidera
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma