Meskipun telah mengonfirmasi telah memproses naturalisasi 2 pemain keturunan, yakni Ole Romeny dan Jairo Riedewald, PSSI kini disebut tengah mencoba menambah pemain keturunan lainnya yang akan dinaturalisasi dalam waktu dekat.
Kabar tersebut diutarakan oleh youtuber sekaligus mantan pemain sepakbola, yakni Yussa Nugraha di kanal youtube pribadinya pada Senin (27/01/2025) kemarin.
“Ini langsung dari PSSI nya (bukan info luar) jadi ini A1, kabarnya selain Ole & Jairo ada 2 pemain lagi yang potensial akan diurus akhir Februari atau bulan Maret. Dan pemain ini adalah pemain yang berposisi Striker & satunya berposisi kiper,” ujar Yussa Nugraha.
Melihat dari spoiler yang diberikan oleh Yussa Nugraha di kanal youtubenya, PSSI kini tengah melakukan proses naturalisasi 1 pemain di posisi striker dan 1 pemain di posisi kiper.
Dari sekian banyak nama yang dirumorkan akan dinaturalisasi, berikut adalah 2 nama yang paling dimungkinkan akan segera menjalani proses naturalisasi dan membela timnas Indonesia kedepannya.
1. Mauro Zijlstra
Nama penyerang keturunan Belanda-Indonesia, Mauro Zijlstra disebut akan menjalani proses naturalisasi usai PSSI mengurus proses dari Ole Romeny dan Jairo Riedewald.
Merujuk laman berita suara.com (26/01/2025), penyerang yang kini membela klub FC Volendam di liga Belanda tersebut memang disebut-sebut sudah menyerahkan berkasnya kepada PSSI untuk keperluan mengurus naturalisasinya.
Mauro Zijlstra sendiri memang sejak tahun 2024 silam menyatakan minatnya untuk membela timnas Indonesia kendati usianya masih 19 tahun.
Memiliki postur yang cukup ideal, yakni 188 cm, Mauro Zijlstra sendiri memang disebut sebagai salah satu striker tajam di lini depan klubnya, khususnya di tim U-21. Sejauh ini, dirinya sudha mencetak 9 gol dari 12 laga yang telah dilaluinya bersama tim FC Volendam U-21.
2. Emil Audero
Nama ke-2 yang diprediksi akan turut dinaturalisasi oleh PSSI adalah Emil Audero. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pemain keturunan Indonesia-Italia tersebut memang sempat dikaitkan beberapa kali dengan proses naturalisasi yang akan dilakukan oleh timnas Indonesia.
Pemain yang kini membela klub Italia, FC Como 1907 tersebut juga masih memungkinkan untuk dinaturalisasi oleh PSSI guna menjadi pelapis yang sepadan bagi kiper utama timnas Indonesia saat ini, Maarten Paes.
Nah, itulah 2 nama pemain yang diprediksi akan dinaturalisasi oleh PSSI setelah Ole Romeny dan Jairo Riedewald.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
-
Duo Striker Brazil Jalani Naturalisasi, Bisa Jadi Opsi Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Strategi John Herdman di AFF Cup 2026: Andalkan Pemain Diaspora yang Merumput di Liga 1
-
Misi 'Gila' John Herdman: Tambah Naturalisasi Demi Prestasi Timnas Indonesia
-
Peluang David da Silva di Timnas Indonesia: Solusi Lini Depan untuk ASEAN Cup 2026?
Artikel Terkait
Hobi
-
Rizky Ridho Soroti Drawing Grup Piala ASEAN 2026, Berani Targetkan Juara?
-
Sambut Piala ASEAN 2026, John Herdman Bakal Andalkan Tim Pelapis?
-
Ultimatum John Herdman untuk Klub Domestik: Beri Pemain Muda Menit Bermain!
-
India Open 2026: Kemenangan Jojo Diwarnai Dugaan Kecurangan Lawan, Ada Apa?
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
Terkini
-
Pembenahan Mendesak, Menanti Komitmen Tim Reformasi Polri
-
Belajar dari Broken Strings: Kenapa Sesulit Itu Keluar dari Hubungan Toxic?
-
Tiga Ancaman Potensial Indonesia di Masa Depan dalam Hitam 2045
-
Becky Armstrong Diumumkan Jadi Nanno di Girl From Nowhere: The Reset
-
Jelang Pernikahan, El Rumi dan Syifa Hadju Mulai Buka YouTube Bersama