Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Harris Aryadin
Gregoria Mariksa Tunjung (pbsi.id)

Kabar mengejutkan datang dari dunia bulutangkis Indonesia menjelang perhelatan Sudirman Cup 2025. Tunggal putri unggulan satu Indonesia saat ini, Gregoria Mariska Tunjung, dipastikan batal tampil di turnamen beregu campuran bergengsi ini. Pebulu tangkis berusia 25 tahun tersebut sedang mengidap vertigo, sehingga tidak berada dalam kondisi yang ideal untuk berpartisipasi dan berkompetisi pada turnamen tersebut.

Informasi ini disampaikan langsung oleh Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) melalui unggahan di akun Instagram resmi mereka, @badminton. ina, pada Selasa, 22 April 2025. Dalam pernyataan tersebut, PBSI mengungkapkan bahwa Gregoria Mariksa Tunjung telah menjalani pemeriksaan medis, dan dokter menyatakan bahwa ia tidak memungkinkan untuk bergabung dengan tim nasional Indonesia di ajang Sudirman Cup tahun ini.

Gregoria Mariska Tunjung batal berangkat ke Piala Sudirman 2025 setelah dinyatakan oleh dokter mengalami vertigo. Ia harus istirahat total beberapa hari untuk pemulihan,” tulis PBSI dalam akun Instagram resminya, Selasa (22/4/2025).

Gregoria Mariksa Tunjung merupakan salah satu pilar penting dalam tim Indonesia, khususnya di sektor tunggal putri. Dengan performa stabilnya di berbagai turnamen besar, seperti Olimpiade 2024, BWF World Tour, Kejuaraan dunia, termasuk sebagai salah satu tim putri Indonesia yang meraih medali perak pada turnamen Uber Cup 2024 lalu. Absennya ia tentu menjadi kehilangan signifikan bagi tim Merah Putih.

Untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Gregoria, PBSI telah resmi menunjuk Ester Nurumi Tri Wardoyo sebagai penggantinya.

"Sesuai persetujuan Badminton World Federatio (BWF) posisi Gregoria Mariksa Tunjung digantikan oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo," tulis PBSI dalam akun Instagram resminya, Selasa (22/4/2025).

Ester, merupakan seorang pemain muda berbakat yang kini berada di peringkat ke-34 dunia, ia dikenal dengan gaya permainan agresif dan semangat juang yang tinggi, menjadikannya pilihan tepat menggantikan Gregoria untuk memperkuat skuad Indonesia. Ia akan mendampingi Putri Kusuma Wardani, yang telah ditetapkan sebagai tunggal putri kedua dalam skuad Sudirman Cup 2025.

Sudirman Cup merupakan turnamen beregu campuran yang diadakan setiap dua tahun sekali, dan mempertemukan tim-tim terbaik dari seluruh dunia. Dalam turnamen ini, kekuatan yang merata di semua sektor menajadi kunci kesuksesan. Sehingga, dengan absennya Gregoria Mariksa Tunjung, tantangan di sektor tunggal putri menjadi semakin berat, di mana sektor ini belum sekuat sektor lainnya.

Di sisi lain, situasi ini bisa menjadi momen penting bagi Ester untuk membuktikan kapasitasnya sebagai penerus Gregoria. Dengan tekanan dan ekspektasi yang tinggi, performa Ester di Sudirman Cup 2025 akan menjadi sorotan banyak pihak, baik di dalam negeri maupun di kancah bulutangkis internasional.

Dilansir dari bwfbadminton.com, Sudirman Cup 2025 akan berlangsung pada Minggu, 27 April sampai dengan Minggu, 4 Mei 2025 di Gimnasium Fenghuang, Xiamen, China. Tim Indonesia sendiri menjadi tim unggulan kedua dan bergabung di grup yang cukup sulit, dimana mereka berada di grup D bersama Denmark yang merupakan raja bulutangkis di Eropa, serta India dan Inggris.

Di babak grup, Indonesia akan berhadapan dengan Inggris terlebih dahulu pada Minggu, 27 April 2025. Lalu, berhadapan dengan India pada Selasa, 29 April 2025, dan terakhir akan menantang Denmark pada Kamis, 1 Mei 2025.

Akankah musim ini tim Indonesia mampu menghadapi tantangan ini dan memenuhi harapan publik? Mari kita doakan yang terbaik untuk Gregoria Mariska Tunjung dan berikan dukungan penuh bagi Ester Nurumi Tri Wardoyo serta seluruh punggawa tim Indonesia.

BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE

Harris Aryadin