TotalEnergies BWF Sudirman Cup Finals 2025 bakal memasuki laga hari pertama pada Minggu (27/04/2025) untuk babak penyisihan grup yang berlangsung di Fenghuang Gymnasium, Xiamen, China. Sudah ada enam jadwal pertandingan dengan masing-masing dua laga di tiga grup, mulai dari Grup A, Grup B, hingga Grup D. Untuk grup C, laga perdana baru akan dimulai keesokan harinya.
Meski line up masing-masing tim belum semua dirilis, tetapi pemetaan kekuatan sudah bisa diprediksi oleh badminton lovers. Beberapa negara yang memang dikenal dominan mungkin akan meraih kemenangan sempurna.
Laga Grup A
Dari laga untuk Grup A, pada hari pertama akan berlangsung pertemuan antara tim Thailand kontra tim Hong Kong dan tim China dengan tim Algeria. Untuk laga Thailand melawan Hong Kong dilaksanakan di court 2 mulai pukul 09.30, sementara laga antara China kontra Algeria pada pukul 17.00 di court 3.
Jika menilik potensi dari masing-masing negara, sebenarnya prediksi kemenangan sudah bisa ditebak. Besar kemungkinan tim China akan memenangi laga pertama dan menumbangkan Algeria dengan mudah mengingat peta kekuatan yang dimiliki cukup dominan.
Di sisi lain, laga Thailand kontra Hong Kong mungkin akan lebih sengit, terutama di nomor tunggal putra andai Kunlavut Vitidsarn dan Ng Ka Long Angus langsung diturunkan. Meski begitu, secara keseluruhan kekuatan Thailand terbilang masih lebih unggul dari Hong Kong di sektor-sektor lain.
Laga Grup B
Beralih ke Grup B, laga hari pertama akan mempertemukan tim Korea Selatan yang akan menghadapi tim Republik Ceko di court 3. Sementara di court 1, akan ada laga antara tim Taipei melawan tim Canada.
Dari Grup B ini, dominasi Korea Selatan tampaknya akan tersaji dan besar kemungkinan mendapat kemenangan sempurna. Tentu bukan prediksi tanpa alasan mengingat skuad Korea Selatan juga tidak kalah mengerikan seperti China.
Begitu juga dengan Taipei, beberapa nama besar cukup banyak mengangkat popularitas negara ini. Dengan menghadapi tim Canada, tampaknya Taipei juga memiliki peluang cukup besar meraih kemenangan pertama di laga perdana hari ini.
Laga Grup D
Di Grup D, ada empat negara yang akan saling bersaing, yaitu Denmark, Inggris, India, dan Indonesia. Pada laga perdana group stage hari ini, ada tim Indonesia yang akan berhadapan dengan tim Inggris dan tim Denmark melawan tim India.
Menghadapi Inggris, Indonesia cukup berpeluang meraih kemenangan andai mampu memaksimalkan potensi dengan pemilihan line up yang tepat. Terlebih secara keseluruhan, pemain Indonesia terbilang cukup mampu meladeni Inggris di beberapa turnamen individual.
Sementara untuk laga Denmark vs India, kemungkinan besar akan ada pertandingan sengit yang terjadi hari ini. Masing-masing negara sama-sama kehilangan beberapa atlet unggulan yang mundur dari Sudirman Cup 2025 akibat cedera.
Namun, tampaknya Denmark masih sedikit lebih unggul dari nomor tunggal putra yang memiliki Anders Antonsen dan ganda putra yang diperkuat Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Hanya saja, India juga kuat di nomor tunggal putri dengan keberadaan PV Sindhu serta tunggal putra yang membawa Lakhsya Sen dan HS Prannoy.
Jadwal Laga Grup Lanjutan
Setelah laga hari ini, pertandingan di group stage masih akan berlangsung hingga 1 Mei 2025 nanti. Berikut jadwal lengkap dari masing-masing grup.
Grup A
- Thailand vs Algeria (28/04/2025)
- China vs Hong Kong (28/04/2025)
- Hong Kong vs Algeria (29/04/2025)
- China vs Thailand (29/04/2025)
Grup B
- Korea Selatan vs Canada (28/04/2025)
- Taipei vs Rep. Ceko (28/04/2025)
- Canada vs Rep. Ceko (30/04/2025)
- Korea Selatan vs Taipei (30/04/2025)
Grup C
- Jepang vs Australia (28/04/2025)
- Malaysia vs Perancis (28/04/2025)
- Malaysia vs Australia (29/04/2025)
- Jepang vs Perancis (29/04/2025)
- Jepang vs Malaysia (01/05/2025)
- Perancis vs Australia (01/05/2025)
Grup D
- Denmark vs Inggris (29/04/2025)
- Indonesia vs India (29/04/2025)
- Indonesia vs Denmark (01/05/2025)
- India vs Inggris (01/05/2025)
Baca Juga
-
Drama Korea The Haunted Palace Raih Rating Tinggi Minggu Ini, Sudah Nonton?
-
Sudirman Cup 2025 Day 1: Line Up Indonesia Vs Inggris
-
Sudirman Cup 2025: Drawing Grup, Indonesia Masuk Grup D Bersama Denmark
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
-
Fakta Menarik Sudirman Cup: Sejarah hingga Negara Langganan Juara
Artikel Terkait
-
Sudirman Cup 2025 Day 1: Line Up Indonesia Vs Inggris
-
Daftar Pemain Indonesia vs Inggris di Piala Sudirman 2025 Hari Ini, Fajar/Rian Pembuka
-
Piala Sudirman 2025: Indonesia Turunkan Tim Terbaik Lawan Inggris
-
Sudirman Cup 2025: Drawing Grup, Indonesia Masuk Grup D Bersama Denmark
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
Hobi
-
Jika Sandy Walsh Saja Ditepikan, Sudah Pasti Liga Jepang Tak Ramah kepada Pemain Indonesia
-
Ironi Karir Marselino Ferdinan: Gacor di Skuad U-21, Tak Bisa Tembus Tim Senior Klub
-
Sudirman Cup 2025 Day 1: Line Up Indonesia Vs Inggris
-
Hadirnya Pascal Struijk Ancam Posisi Duo Kapten Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Buka-bukaan! Joey Pelupessy Bongkar Kepribadian Asli Patrick Kluivert
Terkini
-
Drama Korea The Haunted Palace Raih Rating Tinggi Minggu Ini, Sudah Nonton?
-
Review Film Havoc: Aksinya Brutal tapi Ceritanya Lesu
-
Chen Ekspresikan Kesepian dan Kerinduan yang Kuat di Teaser MV Broken Party
-
Review Novel 'Kotak Pandora': Saat Hidup Hanya soal Bertahan
-
Rilis di Netflix, Jo Jung-suk Mainkan Peran Penting di Weak Hero Class 2