Kabar yang cukup mengejutkan datang dari dunia sepakbola Indonesia. Melansir dari laman berita suara.com (13/11/2025), pelatih timnas Indonesia U-17, yakni Nova Arianto resmi mendapatkan promosi atau kenaikan jabatan oleh PSSI dan menjadi pelatih timnas Indonesia U-20. Kabar ini sendiri disampaikan langsung oleh ketua umum PSSI, Erick Thohir melalui akun instagram pribadinya, @erickthohir.
Menurut Erick Thohir, kenaikan yang diterima oleh Nova Arianto yang sebelumnya melatih timnas Indonesia U-17 ke timnas U-20 tersebut dinilai layak diberikan karena prestasi yang diraih oleh skuad timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Asia 2025 dan Piala Dunia 2025. Di sisi lain, sebenetar lagi turnamen kelompok umur U-20 atau U-19 juga akan segera digelar.
“Kami dari pemerintah dan PSSI tentu bangga. Ada sejarah yang tercipta menang pertama di Piala Dunia. Kita tidak bisa melihat itu U-17, U-20, dan senior tapi itu sejarah, jadi terima kasih. Saya nanti akan menunggu usulan dari BTN bersama Dirtek, bicara dengan Exco coach Nova kita beri kesempatan ke timnas U-20 Indonesia. Karena itu Desember ini kita sudah mulai mengumpulkan pemain timnas U-20 Indonesia,” ujar Erick Thohir.
Rencana memberikan kenaikan dan promosi jabatan kepada Nova Arianto ke timnas Indonesia U-20 ini dinilai merupakan salah satu bukti keseriusan PSSI dalam melakukan pembinaan jangka panjang bagi tim nasional. PSSI juga akan segera melakukan evaluasi dan perencanaan matang guna membentuk kerangka timnas Indonesia U-20 kedepannya.
Tunjuk Nova Arianto di Timnas U-20, PSSI Realisasikan Rencana Jangka Panjang Timnas!
Lebih lanjut lagi, penunjukkan Nova Arianto sebagai pelatih timnas Indonesia U-20 nantinya juga belum dipastikan apakah dirinya akan melepas jabatan sebagai pelatih timnas Indonesia U-17 atau justru menjadi pelatih kepala dengan peran ganda di timnas U-17 dan U-20. Namun, kemungkinan PSSI akan menunjuk sosok lain guna menangani timnas Indonesia U-17 dan membiarkan Nova Arianto fokus di timnas U-20.
Namun, salah satu kemungkinan jika nantinya Nova Arianto sudah resmi menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia U-20 adalah banyak pemain alumni timnas Indonesia U-17 yang akan turut naik kelas ke timnas U-20. Langkah ini sendiri sebeneranya cukup lazim dilakukan oleh banyak pelatih tim nasional. Salah satunya adalah Shin Tae-yong saat masih melatih timnas Indonesia senior dan U-23 yang banyak mempromosikan punggawa timnas Indonesia U-23 ke timnas senior.
Maka dari itu, nantinya tak mengherankan jika beberapa nama seperti Mathew Baker, Putu Panji, Evandra Florasta, Zahaby Gholy, Mierza Firjatullah dan beberapa nama lainnya juga turut naik kelas ke timnas U-20. Langkah ini juga tentunya sesuai dengan proyek jangka panjang PSSI yang ingin membangun tim nasional dari usia sedini mungkin dan dilakukan secara berjenjang.
Di sisi lain, Erick Thohir juga menargetkan timnas Indonesia U-20 nantinya bisa lolos ke ajang Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20. Maka dari itu, tugas berat pastinya akan menanti Nova Arianto dalam aspek pembentukan skuad timnas Indonesia U-20 yang baru dengan berdasarkan kerangka alumni punggawa timnas Indonesia U-17.
“Saya tau ada yang bisa, ada yang tidak, tidak apa-apa. Tapi saya akan prioritaskan pemain timnas U-17 untuk ikut. Karena nanti kita akan gabungkan dengan pemain U-18 dan U-19 yang masih bisa untuk timnas U-20 Indonesia. Karena kita harus ada persiapan lagi untuk Piala Asia U-20, kalau mau kita jalankan, jangan berpuas diri, kita fight lagi,” ujar Erick Thohir.
Langkah PSSI kali ini memang cukup bisa diapresiasi sebagai salah satu bukti pengembangan jangka panjang di level tim nasional. Jadi, menurutmu apakah Nova Arianto nantinya akan kembali sukses saat bersama timnas U-20 seperti di timnas U-17?
Baca Juga
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
-
Duo Striker Brazil Jalani Naturalisasi, Bisa Jadi Opsi Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Strategi John Herdman di AFF Cup 2026: Andalkan Pemain Diaspora yang Merumput di Liga 1
-
Misi 'Gila' John Herdman: Tambah Naturalisasi Demi Prestasi Timnas Indonesia
-
Peluang David da Silva di Timnas Indonesia: Solusi Lini Depan untuk ASEAN Cup 2026?
Artikel Terkait
-
John Herdman Calon Pelatih Indonesia, Hidup Susah dari Kecil hingga Hampir Mati
-
3 Bintang Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Profil John Herdman, Pesaing Van Bronckhorst, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Info A1! Orang Dekat Giovanni van Bronckhorst Bongkar Rumor Latih Timnas Indonesia
-
Media Belanda Sebut Sosok Ini Pesaing Berat Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia
Hobi
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
-
Dibawa John Herdman, Cesar Meylan Pegang Peran Kunci di Timnas Indonesia?
-
Duo Striker Brazil Jalani Naturalisasi, Bisa Jadi Opsi Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Tak Terlibat dalam Pemilihan Pelatih Baru, Sebuah Cara Cuci Tangan Model Baru dari Erick Thohir?
-
Diresmikan Menjadi Pelatih, Timnas Indonesia Harusnya Tak Butuh Berproses Lagi Bersama John Herdman
Terkini
-
Karya Terbaru Sutradara Squid Game, The Dealer Hadirkan Jung So-min Jadi Dealer Kasino
-
Novel Bukan Salah Hujan: Kenapa Kita Selalu Mencari Kambing Hitam?
-
Sinopsis Series Taskaree: The Smuggler's Web, Dibintangi Emraan Hashmi
-
M7 World Championship, Ajang Pembuktian Tim Terbaik Mobile Legends Dunia
-
Novel Podcrash: Membedah Sisi Buruk Media Sosial dan Dampak Fitnah