Seiring dengan perkembangan zaman dan lingkungan yang sangat dinamis, tidak dapat dipungkiri bahwa peran pemimpin menjadi kunci dalam keberhasilan organisasinya. Salah satunya yaitu peran kepemimpinan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono X yang mengemban tanggung jawab sebagai Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kepemimpinan Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam memimpin Yogyakarta menjadi sangat menarik untuk dibahas, mengingat Yogyakarta merupakan daerah yang diberikan otonomi khusus berbentuk daerah istimewa dalam rangka melaksanakan urusan pemerintahannya sendiri.
Tak ayal, dalam kepemimpinannya Sri Sultan memiliki daya tarik tersendiri yang mampu memunculkan rasa segan dan hormat oleh rakyatnya.
Sumber Kekuasaan Sri Sultan Hamengku Buwono X
Dengan bertumpu pada kepribadian personal, Sri Sultan memiliki karakteristik kepribadian yang menjadikannya sebagai pemimpin dengan daya tarik, ketajaman intuisi, dan memiliki kemampuan yang baik dalam memengaruhi.
Maka tak heran bahwa dalam kepemimpinannya, Sri Sultan mampu memperoleh pengikut yang sangat besar dan dikagumi rakyatnya.
Hal ini dapat dilihat dari bagaimana Sri Sultan Hamengku Buwono X pada bulan Maret lalu memberikan pidato bagi masyarakat lokal pada saat pandemi.
Pada saat sarasehan, Sri Sultan “duduk sama rendah dan berdiri sama tinggi” dengan segenap pemangku kepentingan, baik jajaran pemerintahan maupun masyarakat dan sekaligus menjadi “solidarity maker” dalam situasi krisis pandemi COVID-19 (Baiquni, 2020).
Dengan melihat lebih jauh bagaimana kepemimpinan Sri Sultan, dapat diulas dari sumber kekuasaan yang didapat oleh Sri Sultan, yaitu sumber kekuasaan referent power. Mengutip dari Yukl, referent power ini didasarkan pada kekuasaan yang melekat pada diris seseorang yang memiliki sumber daya atau sifat pribadi yang diinginkan.
Maka dari itu, dengan bersumber pada referent power, Sri Sultan Hamengku Buwono X dapat berperan layaknya seorang pemimpin sekaligus motivator dalam memimpin rakyatnya. Apalagi di saat pandemi sekarang ini, beliau mampu mengajak masyarakat untuk berkomitmen bersama dan dengan semangat gotong-royong dalam rangka menangani COVID-19.
Lantas, Bagaimana Taktik Pengaruh Sri Sultan Hamengku Buwono X Dalam Memimpin Rakyatnya?
Dari sisi taktik pengaruh yang digunakan Sri Sultan dalam memimpin rakyatnya merupakan kekuasaan inspirational appeals. Ini dapat dilihat dari bagaimana sikap Hamengku Buwono X yang sering menerapkan komitmen emosional kepada rakyatnya, sebagai contoh ketika beliau memegang prinsip bahwa kepemimpinan yang unggul mengharuskan adanya transformasi dari dalam hati dan penanaman karakter untuk bisa melayani dengan penuh kejujuran dan tanggung jawab.
Maka tak heran bahwa adanya eksistensi pemimpin tersebut akan muncul sebuah daya tarik, kesetiaan dan perasaan kagum dari rakyatnya. Berdasarkan hal tersebutlah menjadikan Sri Sultan sebagai seorang pemimpin yang unggul dalam memimpin Yogyakarta.
Artikel Terkait
-
Pakar Ungkap Makna di Balik Gestur Tangan dan Bibir Sri Sultan HB X saat Bertemu Jokowi
-
Menguak Beda Makna Batik Jokowi dan Sri Sultan HB X, Diduga Corak Naga Tuai Perbincangan
-
Jokowi Bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, Makna Batik Jadi Sorotan: Motif Ular...
-
Makna Batik Jokowi yang Dipakai Saat Bertemu Sri Sultan HB X, Diduga Bercorak Antaboga
-
Tanpa Keluarga, Jokowi Temui Sri Sultan HB X di Keraton Yogya, Ada Apa?
Kolom
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Nilai Tukar Rupiah Loyo, Semangat Pengusaha Jangan Ikut-ikutan!
-
Ki Hadjar Dewantara dalam Revitalisasi Kurikulum yang Relevan
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?