Gita Savitri Devi, seorang kreator konten YouTube yang berhasil menarik perhatian banyak orang. Wanita yang akrab disapa Gitasav ini dikagumi banyak orang, terutama karena pemikiran-pemikirannya mengenai isu isu dunia sebagaimana terangkum dalam konten videonya yang disebut Beropini.
Gitasav mulai mendalami channel YouTubenya pada tahun 2009. Konten Gita bervariasi, seperti make-up, video blog (vlog), travel vlog, video tentang Jerman, cover lagu, dan Question and Answer (Q&A).
Awalnya akun tersebut digunakan untuk mengisi waktunya setelah lulus SMA dengan cover lagu-lagu dari musisi ternama. Hingga seiring berjalannya waktu, Gitasav mulai menekuni kariernya sebagai YouTuber atau kreator konten pada tahun 2016.
Seperti yang kita ketahui, Gitasav juga merupakan Brand Ambassador Ruangguru yang merupakan bimbel online untuk SD, SMP, dan SMA. Gitasav sendiri pernah mendaftar di ITB atau Institut Teknologi Bandung.
Akan tetapi, berkat bujukan ibunya, akhirnya Gitasav memutuskan untuk mengemban pendidikan kuliahnya di universitas yang berada di Berlin, Jerman, yaitu Freie Universität dan mengambil jurusan kimia pada umur 18 tahun.
Sebenarnya, setelah lulus SMA, Gita harus menunggu satu tahun untuk bisa berkuliah di Jerman, dikarenakan saat itu ia masih berusia 17 tahun.
Gita juga menulis blog untuk mengisi kesehariannya saat kuliah. Gita bukanlah orang yang berasal dari keluarga kaya, ia harus berjuang keras untuk menjadi dirinya seperti yang sekarang. Gitasav juga pernah menjadi pelayan restoran untuk mencukupi biaya hidupnya saat kuliah di Jerman.
Pada tahun 2017 lalu, Gitasav menulis buku pertamanya berjudul Rentang Kisah yang berhasil dijadikan film pada tahun 2020 dan menarik perhatian banyak orang.
Di buku tersebut, Gita menceritakan kisah hidupnya semasa kuliah di Jerman, serta merilis lagu dengan judul Seandainya. Lagu ini merupakan proyek kolaborasinya bersama suaminya, Paul Partohap.
Gitasav juga menulis buku kedua yang berjudul A Cup of Tea pada tahun 2020. Buku ini, berisi tentang kumpulan kisah perjalanan Gita ke berbagai tempat, kehidupannya setelah menikah, perjalanan mengubah diri, hingga pembahasan tentang cyber bullying.
Tentu saja Gita Savitri Devi merupakan sosok yang cocok untuk menjadi inspirasi atau role-model oleh remaja zaman sekarang, agar menjadi orang yang lebih baik dan pantang menyerah.
Salah satu kutipan favorit saya dari Gita Savitri Devi adalah "Jangan takut dibilang ini itu sama orang lain. Toh kamu punya kuasa penuh atas hidupmu."
Kutipan ini membuat saya selalu bersemangat dalam menjalani proses dalam menggapai mimpi dan menyadari, bahwa kita tak perlu memikirkan omongan negatif dari orang lain yang ingin menjatuhkan kita.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Biar Beda dengan Tetangga, Viral Bapak Ini Cetak dan Pajang Semua Prestasi Anaknya Jelang Lebaran
-
Ketika Keadilan Tidak Lagi Hitam dan Putih di Anime Go! Go! Loser Ranger!
-
Ada Nama Soeharto dan Gus Dur, Ini Daftar 10 Tokoh yang Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
-
Apa Itu Cosmetic Chemist? Gitasav Bisa Bikin Skincare untuk Dipakai Sendiri
-
Mengenal Moin, Brand Skincare Milik Gitasav yang Ditujukan untuk Semua Jenis Kulit
Kolom
-
Fenomena Pengangguran pada Sarjana: Antara Ekspektasi dan Realita Dunia Kerja
-
Krisis Warisan Rasa di Tengah Globalisasi: Mampukah Kuliner Lokal Bertahan?
-
Harga Emas Naik, Alarm Krisis Ekonomi di Depan Mata
-
Ki Hadjar Dewantara Menangis, Pendidikan yang Dulu Dibela, Kini Dijual
-
AI Ghibli: Inovasi atau Ancaman Para Animator?
Terkini
-
Review Novel 'Kerumunan Terakhir': Viral di Medsos, Sepi di Dunia Nyata
-
Bertema Olahraga, 9 Karakter Pemain Drama Korea Pump Up the Healthy Love
-
Menelaah Film Forrest Gump': Menyentuh atau Cuma Manipulatif?
-
Sate Padang Bundo Kanduang, Rasa Asli Minangkabau yang Menggoda Selera
-
Ulasan Buku Setengah Jalan, Koleksi Esai Komedi untuk Para Calon Komika