Jadi apa saja yang sudah kamu lakukan hari ini? Apakah hari ini terasa sangat melelahkan? Apakah rasanya hari ini berlalu begitu lama? Beberapa dari kita bekerja keras untuk mewujudkan mimpi-mimpi yang telah disusun. Kadang untuk mencapai mimpi-mimpi tersebut sangatlah melelahkan. Bahkan, terkadang membuat kita lupa untuk menghargai diri sendiri.
Setelah menjalani hari yang cukup panjang, sudah saatnya kita memberikan reward untuk diri kita sendiri. Walaupun hari ini tidak ada sesuatu yang besar menghampiri kita, tapi gpp loh memberikan reward untuk diri sendiri. Memberikan reward untuk diri sendiri merupakan salah satu bentuk self love yang sudah seharusnya kita lakukan.
Tidak perlu memberikan reward yang terlalu mahal seperti berlibur ke luar kota, membeli barang mahal, ataupun treatment di salon kecantikan. Apalagi bagi kalian yang terlalu sibuk, hal tersebut mungkin mustahil untuk dilakukan.
Yuk, intip reward low budget yang bisa kita berikan untuk diri sendiri:
1. Istirahat
Setelah seharian sibuk mengerjakan banyak hal atau bahkan beberapa hari ini terlalu sibuk hingga kurang tidur maka, sudah saatnya kita berhenti sejenak untuk istirahat. Jangan terlalu memaksakan diri karena yang ada badan kita akan melakukan protes. Tidur yang cukup. Dengan tidur yang cukup akan membantu kita untuk meningkatkan imunitas, produktivitas serta konsentrasi. Bahkan dilansir dari majalah Happier, melalui penelitian Daniel Kahneman dan Alan B. Krueger, kualitas tidur yang baik menjadi salah satu faktor paling berpengaruh terhadap mood seseorang.
2. Makan makanan favorit
Kalau kamu ada makanan atau minuman favorit, kamu bisa mengkonsumsinya sebagai reward untuk diri kamu yang sudah seharian bekerja keras. Dilansir dari Health Essentials, Sarah Thomsen mengungkapkan bahwa makanan dapat membantu memengaruhi suasana hati, perhatian, dan fokus kita. Kalau makanan favoritmu menjadi pantangan bagi kamu karena kamu sedang ada program diet atau healthy life, mungkin gpp ya hari ini kamu break dari program tersebut. Ehh tapi makannya jangan kebanyakan juga ya.
3. Menonton film atau drama
Kamu bisa menonton film atau drama yang sudah kamu lewatkan selama kamu sibuk. Kamu dapat melakukannya di rumah, dengan menonton melalui platform online seperti Netflix, Viu, Iflix, WebTV, Youtube, dan lainnya. Bahkan beberapa dari mereka ada yang menyediakannya secara gratis loh. Fun Fact: menonton film juga termasuk dalam salah satu bentuk therapy loh atau biasa disebut dengan cinemetherapy. Manfaat dari cinemetherapy sendiri yaitu membangun emosi yang positif, merelaksasikan, membangun kesadaran, dan mendapatkan kebahagiaan (Mateusz Smieszek, 2019).
4. Melakukan treatment di rumah
Tidak perlu treatment ke salon, kamu cukup melakukannya di rumah. Kamu dapat memanjakan tubuhmu dengan melakukan lulur badan, masker rambut, masker wajah, facial, ataupun pedicure. Hal ini dapat membuat tubuhmu kembali segar. Kalian bisa menggunakan bahan-bahan dapur seperti kopi, gula, minyak zaitun, oatmeal, atau lainnya sebagai masker. Atau kalian dapat menggunakan skincare yang sudah kalian punya di rumah. Treatment seperti ini tentunya tidak akan menguras banyak budget.
5. Menjelajahi social media selama beberapa waktu
Terkadang karena kita terlalu sibuk, kita sampai tidak sempat membuka handphone atau mengecek social media. Nah, untuk reward kali ini kamu dapat memberikan kelonggaran untuk dirimu sendiri untuk dapat menjelajahi social media dalam waktu yang dapat kamu tentukan sendiri. Eh tapi ingat ya, jangan terlalu lama! Tujuan kamu diizinkan untuk menjelajahi social media sekedar untuk mencari hiburan semata atau sekedar update informasi terbaru mengenai rekan-rekanmu.
Itulah beberapa reward low budget yang dapat kamu berikan untuk diri sendiri.
Ketika kamu menghargai dirimu maka badanmu juga akan menghargaimu. Reward ini merupakan sebuah bentuk terima kasih karena badanmu mau diajak bekerja sama untuk meraih mimpi-mimpimu.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
Aksi Tolak Pasar Hewan di Jakarta
-
Ulasan Buku Seni Mencintai Diri Sendiri, Rahasia untuk Sembuhkan Luka Batin
-
The Facial Skin Lab Premier Luncurkan Korean Medical Treatment sebagai Solusi Total Perawatan Wajah
-
Brand Awareness Hingga Cuan, Merdeka Copper Gold Bagikan Strategi Media Sosial Tokcer
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua