Pasti kamu sering mendengar jika anak pertama atau anak sulung adalah seseorang yang paling kuat, khususnya wanita. Beban mereka tak hanya soal masalah pribadi, tapi juga seluruh anggota keluarga.
Nah, di bawah ini ada 4 alasan mengapa anak pertama seringkali dianggap kuat oleh banyak orang.
1. Menjadi Tulang Punggung Keluarga
Anak pertama seringkali menjadi tulang punggung, yang berarti ia bekerja keras untuk menghidupi keluarganya.
Biasanya hal seperti ini dilakukan jika kedua orang tua tidak memungkinkan untuk bekerja atau sudah meninggal dunia. Jadi, ia harus membiayai adik-adiknya. Mulai dari makan hingga pendidikan.
Belum lagi jika pendapatan dari satu job tersebut dirasa kurang, mereka akan mencari pekerjaan tambahan. Intinya, anak yang menjadi tulang punggung ini tidak ingin keluarganya menderita.
Oleh karena itu, ia bekerja dengan keras dan giat. Bahkan, tanpa memperdulikan panas terik dan cuaca dingin saat hujan. Baginya, keluarga adalah sosok paling penting.
2. Tanggung Jawab Penuh
Selain membiayai hidup, anak pertama juga seringkali bertanggung jawab penuh atas keluarga. Berbagai masalah harus mampu ia hadapi. Terlebih jika orang tua yang sudah tak lagi menemani.
Satu contoh, saat adik-adiknya terlibat masalah. Tentu sebagai kakak tertua, ia berada di garda terdepan untuk segera menyelesaikannya. Bisa disimpulkan jika kebanyakan anak pertama memiliki sifat pemberani dan kuat.
Contoh lain, jika orang tuanya masih ada, seringkali ia dijadikan tempat berkeluh kesah. Jadi, tak hanya soal pribadi, anak pertama ini juga banyak yang bertanggung jawab dalam segala permasalahan keluarga.
3. Panutan Adik
Alasan anak pertama sering dianggap kuat juga karena ia perlu menjadi panutan adik-adiknya. Ia harus terlihat seperti orang yang selalu memotivasi dan berenergi positif.
Mungkin banyak dari mereka yang merasa tidak pantas namun tetap harus menjadi panutan. Itu yang dianggap beban dan membuatnya kuat karena harus selalu terlihat baik, meskipun pura-pura.
Hal tersebut dikarenakan mereka tidak ingin adik-adiknya berperilaku buruk. Justru mereka berharap bisa saudaranya itu dapat lebih baik dengan berbagai pencapaian yang belum pernah diperoleh pada keluarga masing-masing.
4. Sabar
Terakhir, anak pertama juga identik dengan sifat sabar. Kebanyakan dari mereka bisa terus menjalani hidup meskipun di tengah kondisi yang sedang sangat melelahkan.
Mereka selalu mengurungkan niat untuk menyerah karena ingat akan keluarga yang tidak mungkin ditinggalkan. Jadi, saat ada masalah hidup menerpa, mereka berusaha untuk sabar dan berharap segalanya cepat usai.
Itulah keempat alasan mengapa anak pertama seringkali dianggap kuat oleh banyak orang. Apakah kamu setuju dengan poin-poin tersebut?
Tag
Baca Juga
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
-
5 Manfaat Talas bagi Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan Tulang
-
Jangan Pernah Mau Mengubah 5 Hal Ini hanya Demi Kebahagiaan Pasangan
Artikel Terkait
-
Dari Bilik Suara, Anak Muda Tentukan Nasib Daerah di Pilkada 2024
-
Dulu Dicibir Modal Ordal, Asila Maisa Bungkam Haters dengan Prestasi di Universitas Indonesia
-
Gegara Anies Baswedan, Rocky Gerung Terang-terangan Dukung Pramono-Rano: Anak Abah Jangan Jadi Malas!
-
Bela Baim Wong, Pengasuh Kuliti Pencitraan Paula Verhoeven: Baru Rajin Jemput Anak Usai Digugat Cerai?
-
Pengasuh Anak Baim Wong Tuding Paula Verhoeven Pencitraan: Sedih Lihat Bapak Dihujat
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam