Jika ada sikap-sikap istri yang suka bikin suami kesal, maka ada pula sikap suami yang sering bikin istri sebal. Sikap menyebalkan ini bila terus dilakukan bisa merusak hubungan pernikahan, lho.
Agar kehidupan rumah tanggamu terus harmonis, sebaiknya kenali kesalahan yang umum dilakukan suami sehingga di kemudian hari bisa dihindari. Yuk, disimak!
1. Selalu mengambil keputusan sepihak
Suami memang berperan sebagai imam rumah tangga. Meski begitu, gak berarti kamu bisa seenaknya mengambil keputusan sepihak. Apalagi jika keputusan tersebut turut memengaruhi istri.
Ingat, lho, pernikahan ini dibangun oleh dua orang. Itu sebabnya, coba libatkan istri dalam pengambilan keputusan, terutama yang menyangkut kehidupan rumah tangga. Sering mengabaikan pendapat istri bisa membuatnya merasa diremehkan, lho.
2. Gak pernah mengucapkan terima kasih
Merasa kalau sudah tugas istri untuk memasakkan makanan, kamu gak pernah mengucapkan terima kasih padanya. Padahal, kata “terima kasih” simpel dan gak perlu susah payah untuk bisa mengucapkannya, kan?
Minimnya apresiasi suami terhadap istri bisa berdampak fatal bagi hubungan rumah tangga. Karena merasa gak dihargai, sikap istri bisa berubah.
Yang tadinya penuh kasih dan selalu berusaha menyenangkan suami, bisa berubah jadi cuek dan dingin. Siapa pun bakal gak senang, kan, kalau jerih payahnya dianggap sebelah mata?
3. Tak mengakui kesalahan
Kesalahan selanjutnya yang kerap bikin istri kesal adalah ketika suami gak mau mengakui kesalahan. Mentang-mentang kamu berperan sebagai kepala keluarga, merasa di atas angin sehingga berpendapat kalau kamu selalu benar.
Sikap demikian gak baik, lho. Sikap sombong di ranah kehidupan apa pun gak akan memberi manfaat. Yang ada malah merusak hubungan.
4. Enggan mengekspresikan rasa cinta
Gak sedikit pria yang merasa canggung atau enggan untuk mengekspresikan perasaan cintanya. Merasa kalau cinta itu dibuktikan, bukan dikatakan.
Padahal, istri perlu juga, lho, mendengar ucapan cinta dan sayang dari suaminya. Apalagi jika istrimu termasuk yang suka bahasa cinta lewat verbal. Abai memenuhinya, bisa membuat istri jadi tak merasa dicintai.
Itu dia beberapa kesalahan suami yang kerap bikin istri kesal. Ada yang sering kamu lakukan? Mulai sekarang dihentikan, ya!
Tag
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Raffi-Nagita Dijadikan Contoh Marriage Is Not Scary, Netizen: Dia Bisa Lewati Badainya
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Istri Razman Nasution Tak Sudi Anaknya Dijodohkan dengan Vadel Badjideh: Putri Saya Anak Baik-Baik
-
Istri Razman Arif Nasution Nangis saat Putrinya Disuruh Nikah dengan Vadel Badjideh
Lifestyle
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
Terkini
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024