Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
Ilustrasi self love (Freepik.com)

Self love diartikan sebagai suatu tindakan untuk dapat menerima diri sendiri dengan apa adanya. Self love akan membuat seseorang merasa lebih mudah untuk berpikir positif dan percaya sepenuhnya dengan kemampuan yang dimiliki tanpa harus bergantung pada orang lain.

Meskipun dinilai akan membutuhkan waktu yang lama untuk mencapai self love namun kita harus tetap berjuang dan berusaha hingga sampai pada titik tertinggi dalam penerimaan diri ini.

Nah, ada beberapa tahapan dalam menuju self love yang akan kamu lalui nantinya, untuk itu mari kita bahas secara bersama dalam artikel ini. Dilansir dari akun Instagram @personalitydoc, berikut empat tahapan yang akan kamu lalui menuju self love.

1. Self Lack

Pada tahap pertama atau yang paling dasar ini kamu masih merasa kebingungan terhadap apa yang sebenarnya kamu inginkan dalam hidup ini.

Bahkan, dalam tahap ini kamu masih dihantui rasa insecure dan rendah diri sehingga kamu berusaha untuk dapat meniru orang lain dari segi apa pun yang mungkin akan membuatmu dapat menemukan jati diri tersebut.

Selain itu, pada tahap ini kamu masih ingin menyenangkan orang lain agar disukai oleh banyak orang tanpa memikirkan dirimu sendiri, dan yang lebih buruknya kamu mungkin akan membenci dirimu, serta berusaha menyalahkan orang lain hanya untuk menutupi perasaan rendah diri tersebut.

2. Self Awareness

Pada tahap yang kedua ini kamu mulai mencoba untuk memahami dirimu sendiri. Misalnya tentang apa yang kamu inginkan, kelemahan dan kelebihanmu, kepribadianmu, potensi terbaik yang kamu miliki, serta apa yang ingin kamu capai, dan ingin menjadi orang yang seperti apa kamu nantinya. 

3. Self Improvement

Pada tahap yang ketiga ini kamu mulai menunjukkan perubahan yang signifikan. Kamu akan meningkatkan kualitas diri baik dari segi fisik, mental, emosional, hingga spiritual.

Contohnya tentang bagaimana kamu akan memaksimalkan potensi yang telah kamu temukan sebelumnya, menerapkan batasan-batasan penting sebagai privasimu, mengelola emosi dengan lebih baik, memperbaiki mindset dengan berfikir secara terbuka.

Selain itu kamu juga mulai berdamai dengan diri sendiri, dan menerima berbagai hal yang tidak dapat kamu ubah meskipun telah kamu usahakan semaksimal mungkin.

4. Self Love

Pada tahap terakhir ini kamu benar-benar akan merasakan sensasi yang berbeda dalam hidupmu. Kamu akan berpijak dengan kakimu sendiri tanpa harus bergantung pada orang lain. Kamu juga tidak akan mempermasalahkan masa lalu yang pernah terjadi dalam hidupmu.

Selain itu, kamu akan selalu merawat, menghargai, serta menyayangi diri sendiri dengan sepenuh hati. Bahkan kamu dapat berfikir dengan berbagai sudut pandang tanpa harus memaksakan kehendak ataupun mudah tersulut emosi. 

Itulah tadi empat tahapan menuju self love yang akan kamu lalui, semoga bermanfaat!

Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz