Open Minded atau pola pikir terbuka merupakan salah satu hal yang harus kita miliki di tengah kehidupan sosial yang kita jalani dengan penuh keberagaman ini.
Open minded atau pola pikir terbuka dapat diartikan dengan menerima dan menghormati keberagaman ide, pendapat, maupun informasi. Mudahnya, dengan open minded kita akan lebih terbuka dengan tiap informasi-informasi baru yang kita terima.
Memiliki pola pikir terbuka akan memberikan kita banyak manfaat. Nah, berikut merupakan 5 manfaat saat kita menerapkan pola pikir open minded.
1. Bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik
Berpikiran open minded bukan berarti kita harus selalu setuju dengan pendapat orang lain. Namun, dengan berpikiran open minded kita bisa membuat keputusan terbaik versi diri kita. Hal ini akan melatih kita tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik tiap harinya. Lambat laun, kita tidak akan lagi mempermasalahkan perbedaan. Justru kita sadar bahwa keberagaman tersebut yang akan menyatukan kita.
2. Memperoleh banyak wawasan dan pengalaman baru
Ketika kita memiliki pola pikir yang tertutup, sulit bagi kita untuk memperoleh banyak wawasan dan pengalaman baru karena kita cenderung menutup diri atas ide, informasi, dan pendapat orang lain. Sementara ketika kita berpikiran terbuka, kita memiliki kesempatan yang sangat luas untuk memperoleh banyak wawasan dan pengalaman-pengalaman baru.
3. Menambah relasi
Dengan berpikiran terbuka, sangat memungkinkan bagi kita untuk memperluas relasi yang kita miliki. Dengan memiliki pemikiran terbuka yang bisa menghormati orang lain, kita cenderung mudah untuk disukai orang lain. Namun, yang paling penting adalah jangan berperilaku hanya untuk dilihat baik orang lain. Berperilakulah sesuai dengan nilai dan prinsip yang kita percaya.
4. Terhindar dari stres
Memiliki pemikiran terbuka dapat membantu kita menghindari stres. Dengan berpikiran terbuka, kita bisa memilah hal-hal yang perlu dan yang tidak perlu kita pikirkan. Hal ini akan sangat membantu kita dalam mengelola dan mengontrol emosi.
5. Terhindar dari konflik
Sebagian besar konflik terjadi karena perbedaan pendapat dan kesalahpahaman. Memiliki pola pikir terbuka membuat kita terhindar dengan yang namanya konflik. Berpikiran terbuka membuat kita memiliki pemikiran yang panjang dan luas, sehingga tidak mudah tersulut emosi.
Nah, itulah 5 manfaat yang akan kita dapatkan ketika memiliki pemikiran yang terbuka. Terus asah dan kembangkan pola pikir terbuka ini agar hidup kita menjadi lebih tenang.
Baca Juga
-
Bahasa Indonesia: Fondasi Penting bagi Siswa untuk Komunikasi Efektif di Era Digital
-
Bagaimana Media Sosial Berdampak pada Pola Perilaku Remaja?
-
Bahasa Indonesia: Lebih dari Sekadar Mata Pelajaran
-
Menyederhanakan Kebahagiaan: Temukan Kebahagiaanmu dalam Hal-Hal Kecil Ini!
-
Menemukan Keseimbangan: Cara Hidup Lambat di Era Serba Cepat
Artikel Terkait
-
Penyanyi Vadel Nasir Selalu Makan Pedas Jelang Manggung, Ini Manfaat dan Bahaya Makanan Pedas Bagi Kesehatan
-
Beragam Manfaat Minyak Kelapa untuk Kesehatan dan Kecantikan, Ini Daftarnya
-
Manfaat Minum Teh Setiap Hari
-
7 Rempah Ajaib, Dijamin Tingkatkan Imun Tubuh di Musim Hujan
-
Jenis Sarapan yang Bantu Tingkatkan Fokus Sepanjang Hari, Dijamin Kenyang Lebih Lama!
Lifestyle
-
Bikin Makeup Flawless dan Terlindungi! 3 Produk Primer yang Mengandung SPF
-
4 Gaya Feminin untuk Hangout ala Marsha Aruan dengan Padu Padan Rok
-
3 Konsep Unik Jepang yang Bisa Mengubah Hidupmu Jadi Lebih Positif
-
Fashionable Setiap Hari dengan 4 Padu Padan Daily OOTD ala Lee Yoo-mi
-
3 Rekomendasi Cleanser Mengandung Amino Acid untuk Menjaga Kelembapan Kulit
Terkini
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'