Setelah melakukan PDKT lewat media sosial atau jalur komunikasi tidak langsung lainnya, biasanya tahap selanjutnya adalah bertemu langsung. Sayangnya, gak semua gebetan bisa langsung mengiyakan, dan hal inilah yang kerap bikin kamu bertanya-tanya.
Mau dibilang gak tertarik sama sekali, tapi kenapa nyaman-nyaman saja selama berkomunikasi selama ini. Hanya saja, berpikir dia juga suka, tapi kenapa susah sekali diajak bertemu?
Sebaiknya kamu jangan langsung pesimis, karena ada banyak hal yang dapat menjadi alasan gebetan sulit diajak bertemu. Berikut akan diulas beberapa penyebabnya.
1. Belum terlalu mengenalmu
Memang benar kalian sudah saling bertukar pesan, bercerita banyak hal, tapi belum tentu dia sudah merasa klik denganmu, lho. Kalau PDKT-nya baru sebentar, sangatlah wajar ia masih menolak untuk bertemu. Bukan karena tidak tertarik sama sekali, hanya saja dia merasa belum benar-benar mengenalmu.
Itulah kenapa kalau PDKT itu harus sabar. Gak semua orang bisa langsung mau bertemu dengan orang yang belum lama dikenal. Yang mesti kamu lakukan hanyalah terus membuat dia nyaman sampai akhirnya dia bersedia bertemu langsung. Jangan dipaksa, ya!
2. Jadwal sibuk
Alasan lain yang juga bisa jadi penyebab dia susah diajak ketemuan, yaitu karena jadwalnya yang sibuk. Bila ini yang terjadi, hendaknya kamu bisa memahami. Tetap jalin komunikasi yang baik.
Meski begitu, kalau kamu sudah berusaha mencocokkan jadwal tapi di menit-menit terakhir selalu dibatalkan olehnya dengan berbagai alasan, maka kamu perlu berpikir ulang untuk terus mengejarnya. Bisa jadi memang kesibukan hanya dijadikan alasan karena sebenarnya dia hanya nyaman ngobrol denganmu, tapi tidak ingin hubungan yang lebih dari itu.
3. Lokasi pertemuan yang bikin salah paham
Penyebab selanjutnya gebetan susah diajak bertemu, yaitu kamu salah pilih lokasi. Misalnya, baru juga PDKT sudah diajak bertemu ke rumah atau ke tempat kos. Hal ini bisa memberi sinyal buruk dan membuatnya jadi mengira kamu punya niatan gak baik. Jadi salah paham, kan?
4. Gak tertarik
Alasan ini memang biasa jadi penyebab kenapa gebetan susah sekali diajak bertemu. Apalagi jika kamu sudah mengajaknya lama sekali tapi dia belum juga setuju. Sikap tersebut dapat mengindikasikan kalau dia memang gak tertarik.
Sebenarnya kamu sudah bisa membaca gelagatnya dari bagaimana respons selama berkomunikasi tidak langsung. Kalau dia tampak ogah-ogahan menanggapi, maka wajar dia selalu menolak ketemuan. Secara tidak langsung aja dia gak antusias, apalagi bertemu muka.
Semoga dengan uraian tadi bisa membantumu untuk lebih memahami gelagat gebetan, ya. Jangan terlalu agresif, tapi juga harus sadar diri jika ternyata dia menunjukkan perasaan yang gak sama denganmu.
Video yang mungkin Anda suka
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Cara Merawat Luka Penderita Diabetes Biar Cepat Sembuh, Wajib Bersih!
-
Ikut Nongkrong di Kemayoran, Jokowi Jagokan Ridwan Kamil-Suswono Pimpin Jakarta
-
Maaf Rakyat! Meski Susah Beli Beras dan Hidup Pas-pasan, Sri Mulyani Tetap Bakal Naikkan PPN 12%
-
Ridwan Kamil Punya Cara Untuk Tekan Polusi Udara: WFH Bergilir Hingga Kerahkan Truk Penyemprot Air Tiap Pagi
-
Ketahui Penyebab dan Cara Mencegah Stretch Mark
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?