Ketika anak mengalami tantrum, bisa menjadi momen yang menantang bagi orang tua. Tantrum dinilai sebagai reaksi emosional berlebihan yang biasanya terjadi pada anak usia dini; menangis, berteriak, meronta, atau bahkan melempar barang.
Tantrum dapat terjadi karena berbagai alasan, seperti rasa lapar, kelelahan, mengantuk, atau frustrasi. Setiap orang tua tampaknya perlu memahami cara yang tepat mengatasi anak tantrum, dan salah satunya adalah dengan tidak marah-marah.
Saat anak tantrum, reaksi pertama yang sering muncul pada orang tua adalah membentak anak. Namun, membentak anak yang tengah tantrum tidak akan menyelesaikan masalah. Sebaliknya, akan membuat anak semakin sulit dikendalikan.
Anak yang dibentak semakin terprovokasi dan bisa memperpanjang durasi tantrum. Menurut parenting.com ada beberapa catatan yang bisa dilakukan oleh orang tua mengatasi ketika mengatasi tantrum pada anak.
1. Stay Cool dan Sabar
Tetap tenang dan sabar ketika menghadapi anak tantrum dinilai sebagai solusi paling jitu. Orang tua bisa memberikan dukungan emosional dengan menghibur anak, mengajaknya untuk bernapas dalam-dalam, atau memberikan ciuman atau pelukan.
Selain itu, cobalah memahami alasan di balik tantrum anak, dan mengungkapkan pengertian terhadap perasaan dan emosinya. Hal ini bisa membantu anak merasa didengar dan diperhatikan, yang bisa mengurangi intensitas tantrum.
2. Mengalihkan perhatian
Mengalihkan perhatian anak dari penyebab tantrum bisa membantu mengurangi emosi yang memicu tantrum. Ketika sudah mulai tenang, ajaklah anak untuk bermain, membacakan buku cerita atau membuat kerajinan tangan.
Satu hal yang perlu diingat adalah ketika anak sedang tantrum orang tua wajib hukumnya menjauhkan benda-benda "berbahaya" ketika anak tengah mengalami tantrum.
3. Komunikasi Efektif
Orang tua juga wajib menjaga komunikasi yang efektif dengan anak Anda. Cobalah untuk berbicara dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh anak, dan gunakan kalimat yang positif. Hindari mengancam atau menghukum anak, karena hal tersebut bisa memperburuk emosi anak dan memperpanjang tantrum.
Tidak hanya itu, penting juga bagi orang tua untuk memberikan contoh perilaku yang baik. Jangan terpancing emosi dan marah saat menghadapi anak tantrum. Berikan contoh pemecahan masalah yang baik dan tenang. Anak akan belajar dari perilaku yang diperlihatkan oleh orang tua mereka.
Perlu disadari oleh orang tua agar menghindari kebiasaan memberikan hadiah atau terlalu sering memberikan pujian sebagai cara untuk meredakan tantrum. Sebaliknya, berikan pujian dan penghargaan atas perilaku yang baik dan patuh, bukan sebagai iming-iming menghentikan tantrum.
Sebagai orang tua, hendaknya mengingat satu hal bahwa tantrum merupakan bagian yang normal dari perkembangan anak.
Dengan menggunakan pendekatan yang bijaksana dan penuh pengertian, bisa memberikan penyadaran pada anak tentang mengelola emosi dan belajar mengatasi tantangan dengan cara yang positif.
Baca Juga
-
Belajar Membaca Peristiwa Perusakan Makam dengan Jernih
-
Kartini dan Gagasan tentang Perjuangan Emansipasi Perempuan
-
Membongkar Kekerasan Seksual di Kampus oleh Oknum Guru Besar Farmasi UGM
-
Idul Fitri dan Renyahnya Peyek Kacang dalam Tradisi Silaturahmi
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
Artikel Terkait
-
Selain Virgoun, Empat Anak Band Ini Juga Pernah Kena Skandal Perselingkuhan: Siapa Saja?
-
Kekayaan dan Gaji AKBP Achiruddin Hasibuan, Ada Harta yang Tidak Dilaporkan?
-
AKBP Achiruddin Hasibuan Dicopot Usai Biarkan Anak Aniaya Mahasiswa
-
Paras Mikhayla Anak Nia Ramadhani Tuai Sorotan: Cantiknya Melebihi Mamahnya
-
Buah tak Jatuh dari Pohonnya, Ini Profil Kai Rooney Putera Wayne Rooney yang Curi Perhatian Dunia
Lifestyle
-
4 Ide Outfit Celana Pendek ala Bangchan, Leader Stray Kids yang Karismatik!
-
Kombinasi Ampuh! Ini 3 Serum Gabungan Vitamin C dan Niacinamide Terbaik
-
Buku di Indonesia: Antara Impian Membaca dan Realita Dompet Tipis
-
8 Smartwatch Terbaik dengan Fitur Musik: Olahraga Jadi Makin Semangat
-
4 Gaya Smart Casual Hijab ala Melody Laksani yang Cocok untuk Ngantor
Terkini
-
Rekaman Infinity Castle Tersebar, Staf Kimetsu no Yaiba Ambil Jalur Hukum
-
Extraordinary Attorney Woo Bakal Punya Versi Amerika? Ini Kata Tim Produksi
-
Bikin Penasaran! tvN Bagikan Poster Baru Serial Bon Appetit, Your Majesty
-
Rayakan Musim Panas, NCT Wish Umumkan Comeback Lagu Baru pada Bulan Agustus
-
BRI Super League: Thales Lira Siap Tampil Maksimal di Persija Jakarta