Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Andy Setiawan
Pekerjaan yang cocok bagi introvert (Pixabay.com/Snapwiresnaps)

Dalam menjalani sebuah pekerjaan, tentu kenyamanan dan kecocokan menjadi pilihan pertama bagi kebanyakan orang. Setiap orang mempunyai kriteria tersendiri agar mereka nyaman dalam pekerjaannya, bagi seorang introvert memilih pekerjaan yang tidak berhubungan dengan banyak orang tentu akan menjadi sebuah prioritas.

Bagi seorang introvert agar kinerjanya dapat menjadi maksimal serta dapat mengekspresikan diri dengan lebih baik, lingkungan yang tenang dan tidak banyak orang sangat dibutuhkan. Seorang introvert akan merasa nyaman jika menjalani profesi yang tidak terlalu membutuhkan interaksi yang banyak.

BACA  JUGA: 3 Kebiasaan Buruk Orang Tua ini Dapat Ditiru Anak di Rumah, Hati-hati

Beberapa pekerjaan yang sangat cocok bagi anda yang mempunyai sifat introvert, kalian bisa menekuni dan belajar beberapa hal berikut agar dapat menjadi profesi impian kalian :

1. Penerjemah

Jika kalian mempunyai kemampuan berbahasa lebih dari satu, pekerjaan yang tidak membutuhkan banyak interaksi yang cocok adalah menjadi seorang penerjemah. Biasanya seorang introvert walaupun jarang berinteraksi dengan orang lain, akan tetapi justru mempunyai pikiran yang kritis dan fleksibel.

Pekerjaan untuk menerjemahkan bahasa asing ini perlu kemampuan berpikir yang sangat kritis karena harus mengubah informasi dari satu bahasa ke bahasa lain yang mempunyai kaidah yang berbeda pula.

BACA JUGA: Sulit Mengembangkan Potensi Diri? Lakukan 9 Langkah Ini

2. Desain Grafis

Seorang yang introvert selain mampu berpikir kritis, , mereka juga mempunyai kreativitas yang tinggi pula. Pekerjaan desain grafis bisa menjadi pilihan yang cocok.

Pekerjaan ini tidak mengharuskan seseorang untuk berangkat kantor, asalkan mempunyai peralatan pekerjaan ini dapat dilakukan di rumah atau dimana pun yang tidak memancing interaksi yang lebih. Untuk menjadi desainer grafis, kalian dapat belajar dan menekuninya secara otodidak lewat internet.

3. Fotografer

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, seorang introvert mempunyai tingkat kreativitas yang sangat tinggi, bagi kalian yang mempunyai minat dalam bidang fotografis kalian dapat mengembangkan dan menekuninya.

Dengan menjadi seorang fotografer kalian mempunyai ruang yang lebih untuk mengekspresikan diri tanpa gangguan dari orang lain. Kalian dapat membuka sebuah studio foto, ataupun dapat membuka jasa untuk menjadi fotografer pernikahan ataupun kegiatan lainnya.

BACA JUGA: Cancer sampai Leo, 4 Zodiak Ini Jago Lontarkan Humor Dark Jokes dan Sarkas

4. Content Writter

Menurut beberapa psikolog bahwa seorang introvert lebih ahli dalam bidang tulisan, Banyak perusahaan yang berusaha untuk merekrut para pekerja yang mempunyai kreativitas tinggi untuk memasarkan produknya dalam bentuk tulisan.

Bahkan mereka diberikan kebebasan untuk melakukan pekerjaannya secara mandiri tanpa harus berangkat ke kantor agar kreativitas mereka lebih baik. Kamu dapat belajar menjadi seorang Content Writter dan mencari perusahaan yang cocok. 

5. Arsiparis

Menjalani pekerjaan sebagai arsiparis sangat cocok bagi seseorang dengan kepribadian introvert. Arsiparis bekerja untuk menata dan mengelola berbagai dokumen secara rapi tanpa harus berinteraksi dengan orang lain.

Bagi seorang introvert untuk bisa mengeluarkan kinerjanya secara maksimal tentu sangat berbeda dengan seorang ekstrovert, justru dengan mempunyai pekerjaan yang tidak terlalu mengundang interaksi dengan orang lain akan menambah produktivitas yang maksimal. Itulah tadi beberapa pekerjaan yang sesuai dengan seseorang yang punya kepribadian introvert, semoga bermanfaat.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Andy Setiawan