Psikologi warna digunakan untuk menggambarkan persepsi manusia terhadap warna yang dilihat oleh mata. Sebab, panjang gelombang dari cahaya yang ditangkap oleh retina akan berubah menjadi impuls listrik yang menuju otak, sehingga warna dapat mempengaruhi suasana hati, perasaan, emosi, bahkan perilaku manusia, seperti dilansir pada jurnal Iperception.
Menurut studi dari jurnal Frontiers in Psychology, Secara umum, warna terdiri atas dua kategori utama, yakni warna hangat dan warna dingin. Warna hangat meliputi merah, jingga, dan kuning. Sedangkan warna dingin meliputi biru, ungu, dan hijau. Masing-masing warna memiliki manfaat tersendiri. Ada yang menampilkan kesan bahagia, tenang, kesederhanaan, gembira, hingga meredakan stres.
Melansir dari laman Verywellmind.com, Berikut ini adalah beberapa warna pakaian yang bisa kamu kenakan saat beraktivitas sekaligus meningkatkan mood yang hilang.
1. Warna Hijau dan Kuning
Jika suasana hati kamu sedang tidak kondusif, cobalah gunakan pakaian bernuansa hijau atau kuning. Sebab, kedua jenis warna ini mampu mencerahkan suasana hati dan membuat kamu merasa lebih bahagia.
Beberapa orang yang menggunakan pakaian berwarna hijau dan kuning juga dapat mengalami peningkatan konsentrasi, motivasi dalam bekerja. Bahkan, Warna hijau juga mampu memberi kesan baik, ceria, simpatik, dan optimis.
2. Merah
Pakaian bernuansa merah adalah pilihan terbaik untuk terlihat sensual dan menarik perhatian setiap orang. Pasalnya, warna merah melambangkan cinta, gairah dan kehangatan. kamu bisa mengenakan pakaian berwarna merah saat merasa kurang bergairah atau kurang bersemangat, sehingga kamu lebih percaya diri dan aktif menjalani hari.
Selain itu, kamu juga bisa mengenakan pakaian berwarna merah saat berkencan dengan pasangan untuk meningkatkan daya tarik dan kehangatan.
3. Biru
Warna biru sering disebut sebagai warna yang memberi ketenangan dan suasana hati yang baik. Warna ini dapat mengontrol denyut nadi dan suhu tubuh, sehingga baik untuk kinerja jantung dan aliran darah. Bahkan menurut penelitian, warna biru berpotensi meningkatkan produktivitas untuk bekerja maupun belajar.
Warna biru juga sangat cocok untuk membuat tubuh menjadi lebih rileks dan tidur nyenyak. Sehingga wajar rasanya, jika banyak baju tidur yang beredar di pasaran selalu didominasi oleh warna biru.
Itulah tadi pembahasan tentang tiga tips menerapkan psikologi warna dalam berpakaian untuk meningkatkan mood, semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Fedi Nuril Terlalu Sering Poligami, Ernest Prakasa Ingin Sang Aktor Perankan Tokoh Pastur
-
Ulasan Novel Beautiful Broken Love, Kisah Cinta setelah Kehilangan
-
Menang Piala Citra 2024, Ini 4 Rekomendasi Film Terbaik Nirina Zubir
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar