Depresi bisa diatasi dengan berbagai cara tanpa menggunakan obat-obatan. Beberapa langkah berikut ini dinilai dapat membantu meringankan gejala depresi. Simak selengkapnya disini.
1. Rutin Berolahraga
Menjaga kebiasaan olahraga teratur memiliki efek positif bagi kesehatan jantung dan juga bisa menjadi obat alami untuk depresi. Olahraga dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan memicu produksi bahan kimia antidepresan di dalamnya.
2. Istirahat Berkualitas
Tidur yang cukup dan berkualitas adalah kunci penting untuk mengatasi depresi. Menciptakan rutinitas tidur yang baik, menghindari gangguan seperti kafein dan alkohol sebelum tidur, serta menjaga lingkungan tidur yang nyaman bisa membantu memperbaiki masalah tidur yang sering terjadi pada penderita depresi.
3. Supporting Grup
Bergabung dengan komunitas atau kelompok yang memiliki pengalaman serupa dapat memberikan dukungan secara psikologis dan dinilai bisa mengurangi perasaan kesepian. Jadi, alangkah baiknya untuk mencari kelompok yang sesuai dengan kebutuhan.
4. Konseling Terapeutik
Terapi "bicara" merupakan salah satu cara paling efektif untuk mengurai masalah dan menemukan solusi baru ketika mengalami depresi. Diam meratapi nasib tanpa melakukan usaha sama saja dengan memupuk pesimisme dan memupus harapan. Bukankah selalu ada pilihan?
5. Jadwal Kegiatan tidak Monoton
Menghadiri kegiatan yang menyenangkan atau bertemu kembali dengan teman-teman lama juga akan menghadirkan keceriaan dan membangkitkan kenangan positif. Cobalah untuk mulai menyusun daftar kegiatan yang berbeda-beda agar tidak cepat bosan. Misalnya hari Senin jogging, Selasa membaca buku favorit, Rabu nongkrong dan jalan-jalan atau bisa juga pergi memancing.
6. Hindari Orang-orang Toksik
Menghindari interaksi dengan orang-orang yang toxic dan berusaha menjauh dari mereka yang merugikan bisa membantu mencegah memburuknya suasana hati. Penting untuk dipahami bahwa tanpa disadari terkadang kita "terjebak" dalam lingkungan yang toxic yang justru rentan memperburuk suasana psikologis.
Jika berbagai langkah di atas ternyata belum memberikan perubahan yang diharapkan, disarankan untuk mencari bantuan dari ahli psikiatri atau psikolog guna mendapatkan penanganan yang lebih mendalam seperti yang dijelaskan oleh sumber tulisan Sonya Collin "7 Depression Treatments That Aren’t Drugs" di situs webmd.
Baca Juga
-
Belajar Membaca Peristiwa Perusakan Makam dengan Jernih
-
Kartini dan Gagasan tentang Perjuangan Emansipasi Perempuan
-
Membongkar Kekerasan Seksual di Kampus oleh Oknum Guru Besar Farmasi UGM
-
Idul Fitri dan Renyahnya Peyek Kacang dalam Tradisi Silaturahmi
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
4 Serum Probiotik, Solusi Rawat Skin Barrier Sehat dan Kulit Terhidrasi!
-
Motorola Edge 860 Pro: HP Flagship yang Siap Bikin Brand Lain Ketar-ketir
-
5 Inspirasi OOTD Traveling ala Sashfir yang Mudah Ditiru, Simpel dan Elegan
-
5 HP Android yang Layak Dipertimbangkan sebelum Membeli Galaxy Z Fold 7
Terkini
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Pol Espargaro Komentari Performa Pecco Bagnaia: Dia Terlihat Tidak Nyaman
-
Menang Telak Lawan Arema, Performa Persija Jakarta Lampaui Ekspektasi
-
Ulasan Buku Cantik itu Ejaannya Bukan Kurus: Kiat Pede Meski Bertubuh Gemuk
-
Ulasan Novel A Man: Mengungkap Identitas Kasus Kematian Palsu