Mempersiapkan meal prep tidak selalu mudah dan terjadi dengan mulus. Ada beberapa kesalahan yang mungkin tidak disadari namun hasilnya dapat kamu rasakan sehingga menurunkan semangat dalam melakukan meal prep.
Dilansir dari laman Tasting table, berikut beberapa kesalahan yang sering terjadi ketika melakukan meal prep. Simak ya:
1. Mempersiapkan makanan terlalu banyak
Ketika mulai meal prep tentu akan ada perasaan semangat dan berapi-api dalam mempersiapkan makanan yang mana akhirnya kamu memasak dalam jumlah yang lebih banyak dari porsi yang biasa kamu makan. Hal ini bisa menjadi peluang untuk food waste lho karena makanan tersebut pada akhirnya tidak disantap dan terbuang sia-sia.
Oleh karena itu penting mengetahui porsi makan yang biasa kamu santap sehari-hari. Mungkin untuk beberapa menu yang benar kamu sukai kamu dapat menambahkan porsi namun jika tidak masaklah dengan jumlah secukupnya.
2. Tidak menyusun menu secara bervariasi
Hal penting yang perlu kamu perhatikan ketika membuat rencana untuk meal prep adalah membuat variasi dalam menu supaya kamu tidak mudah bosan ketika menyantap makanan menu yang sudah kamu persiapkan.
Jika kamu hanya membuat menu sama yang berulang maka kamu akan mudah bosan yang akhirnya berpengaruh pada nafsu makanmu. Buatlah variasi sesuai dengan selera lidahmu. Kamu akan lebih semangat dalam mempersiapkan meal prep.
3. Salah memilih food container
Ketika memutuskan untuk melakukan meal prep memilih food container atau kotak bekal penyimpanan makanan adalah faktor penting yang nantinya mempengaruhi kualitas makanan sebelum disimpan. Kualitas yang dapat kamu perhitungkan sebelum membeli food container adalah pilih yang penutupnya tidak mudah lepas dan bocor.
Selain itu pilih food container yang mudah untuk ditumpuk dan ditata. Hindari food container yang memiliki bentuk berbeda-beda supaya tidak terlalu memakan banyak tempat saat disimpan. Kamu dapat memilih bahan plastik atau kaca sesuai kebutuhan dan harga yang kamu bersedia keluarkan.
Itulah beberapa kesalahan dalam melakukan meal prep yang perlu kamu hindari guna dapat melakukan meal prep secara lancar di keseharian. Lakukan secara disiplin agar kamu dapat melihat hasil secara langsung dari kegiatan food prep. Semoga informasi di atas dapat membantu dan bermanfaat ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Kiat Kerja Kelompok dengan Efektif, Anti-Ribet dan Drama!
-
4 Rekomendasi Drakor Dibintangi Park Hae Jin, Terbaru Ada The Killing Vote
-
4 Film dan Drama yang dibintangi oleh Ahn Jae Hong, Terbaru Ada Mask Girl
-
4 Rekomendasi Drama Korea yang Angkat Kisah Vampir, Tidak Selalu Seram!
-
Ungkap Sisi Gelap, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea dengan Tema Pendidikan
Artikel Terkait
-
Inilah 7 Makanan yang Bikin Tubuh Wangi, Semuanya Mudah Didapat!
-
Asal-usul Nama Panggung Iwan Fals, Sang Legenda Kini Disorot usai Tanyakan Apa Salah Jokowi
-
5 Promo Makanan Hari Valentine, Ada yang Khusus Buat Jomblo
-
8 Makanan Sehat yang Efektif Turunkan Berat Badan
-
Tren Meal Replacement Makin Diminati, Pakar Diet Beri Tips yang Baik Bagi Tubuh
Lifestyle
-
Microcredentials vs Sertifikat Online, Mana Menjanjikan di Dunia Kerja?
-
4 Serum dengan Tranexamic Acid untuk Warna Kulit Lebih Merata, Wajib Coba!
-
5 Tinted Lip Balm untuk Cover Bibir Hitam, Semua di Bawah Rp100 Ribu!
-
6 Dilema Anak Bungsu: Antara Ekspektasi Keluarga dan Cita-Cita Pribadi
-
4 Padu Padan Outfit Minimalis dari Jinyoung B1A4, Sederhana tapi Menawan!
Terkini
-
7 Karakter Penting dalam Drama China Blossom, Siapa Favoritmu?
-
Tak Sekadar Tontonan, Ternyata Penulis Bisa Banyak Belajar dari Drama Korea
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
-
Buku She and Her Cat:Ketika Seekor Kucing Menceritakan Kehidupan Pemiliknya
-
Madura United Dianggap Tim yang Berbahaya, Persib Bandung Ketar-ketir?