Ramadhan kali ini disambut meriah oleh setiap umat muslimin di dunia, khususnya Indonesia. Ya, Indonesia adalah negara pemeluk Islam terbanyak. Jadi, wajar banget kalau memasuki Ramadhan ini seluruh aspek masyarakat cukup berubah secara signifikan.
Dimulai dari harga beberapa bahan pakan yang naik, pedagang yang beralih menjual makanan khas Ramadhan, hingga pasar fashion yang meningkat pesat.
Tak hanya itu, beberapa kalangan masyarakat pula berbondong-bondong mengganti perlengkapan ibadah mereka dengan yang lebih baik; sajadah maupun mukena.
Banyaknya inovasi dan kreativitas wirausaha Nusantara, kini perlengkapan ibadah dibuat dengan tampilan dan fitur menarik.
Sajadah contohnya, ada beberapa wirausaha yang menambahkan fitur pemberat di sajadah agar tidak mudah terbang. Berbeda dengan sajadah, mukena lebih banyak dikreasikan tampilannya. Semakin cantik, maka semakin menarik perhatian.
Demi menikmati ibadah kepada Allah di bulan suci ini, ada baiknya kamu pertimbangkan matang-matang jika akan membeli mukena. Jangan terlena dengan tampilannya aja!
Kenyamanan Bahan
Mukena, nyaman erat kaitannya dengan bahan dan fitur yang melengkapinya. Akan lebih baik kamu taruh poin yang satu ini sebagai prioritas utama. Sebab, mukena yang nyaman menjadikan ibadah kamu lebih berkualitas.
Cari bahan yang menurutmu nyaman mulai dari kain yang adem, halus, hingga ringan. Bayangkan kalau ketika salat kamu memakai bahan yang memicu gerah, baru 4 rakaat salat Isya mungkin sudah berkeringat banyak. Jadi, sudah seharusnya cari bahan yang adem, terutama yang memilih salat tarawih di dalam masjid.
Tentukan juga model lingkar mukena yang pas di wajah; dari yang menggunakan karet dahi atau tidak, penutup dagu, hingga yang menggunakan renda maupun polos. Untuk beberapa orang pengikat kepala pun sangat berpengaruh saat digunakan solat, ada yang memakai bahan karet dan tali manual.
Tas Mukena
Gak hanya mukena, kini model tasnya pun banyak dikreasikan sedemikian rupa agar menarik. Karena modelnya yang cantik, tas mukena juga bisa digunakan untuk berpergian. Disamping itu, untuk kegiatan tarawih, tas mukena ada hal lain yang perlu dipertimbangkan.
Pilih ukuran tas sesuai kebutuhan. Kamu yang berangkat dari rumah bisa juga mempertimbangkan tas yang sudah menempel dengan mukena.
Hal ini meminimalisir agar tas tidak hilang atau mungkin terjatuh di jalan, terutama buat kamu yang selepas salat tarawih lebih memilih melipat mukenanya di rumah. Sedangkan untuk yang menunaikan tarawih di perjalanan pulang, tentu lebih baik membawa mukena dengan pouch kecil.
Model Mukena
Umumnya, mukena ada yang model terusan dan potongan. Kelebihan mukena potongan adalah kainnya yang lebar sehingga leluasa, tapi bahan-bahan ringan seperti parasut korea akan mudah terbang jika salat di tempat yang terbuka karena terkena angin.
Model terusan sendiri sangat cocok untuk kamu yang ingin simpel. Kabar baiknya lagi, mukena terusan tidak akan tersingkap sekalipun salat tarawih di luar masjid. Namun, perlu perhatian khusus untuk ukurannya agar tidak mengatung dan mencegah membentuk badan.
Seringnya, mukena terusan diikuti juga model ponco, tapi kini ada banyak yang desainnya menggunakan penutup kepala maupun 2 in 1.
Bagaiman? Sudah terpikirkan mukena apa yang cocok untuk menemani Ramadhan kali ini? Semoga dengan perlengkapan ibadah yang nyaman, akan lebih hikmat juga kita dalam menunaikan rutinitas ibadah di bulan Ramadhan. Semoga Allah meridhoi niat baik dan ibadah kita, ya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
'Dharma' dari Fanny Soegi, Lagu dengan Bahasa Sansekerta yang Maknanya Dalam
-
Terlalu Identik dengan Uang, Amal Jariyah Jadi Disepelekan
-
Nyoblos Jadi Mikir Lagi, Hak Suara Rakyat Miskin Dihargai Rp30.000 Demi Menang
-
Ramadhan Tahun Ini Mau Lebih Baik? Please, Jangan Wacana Doang!
-
Ngebet Menikah? Simak 5 Reminder Ini
Artikel Terkait
-
Masuk Ancol Gratis Selama Ramadan, Ini Cara Dapat Tiketnya
-
Aturan Jam Kerja, Cuti dan Libur PNS Selama Ramadan 2024
-
Catat! Gratis Masuk Ancol untuk Ngabuburit Selama Ramadhan, Begini Cara Dapatkan Tiketnya..
-
Sidang Isbat Puasa Ramadhan 1445 H Hari Ini, Kapan Mulai Tarawih? Ini Prediksi Jatuhnya Hilal
-
Niat, Tata Cara dan Bacaan Doa Salat Witir di Bulan Ramadan 2024
Lifestyle
-
Samsung Seri A 2025: HP Kelas Sultan dengan Harga Anak Kos, Cekidot!
-
4 Sunscreen Oil Control untuk Kulit Berminyak, Bikin Wajah Bebas Kilap!
-
Tampil Kece dengan 4 Outfit Simpel ala Hoshi SEVENTEEN yang Mudah Ditiru
-
Mulai 3 Jutaan, 4 Rekomendasi HP Rilis Juli 2025 dengan Fitur Makin Canggih
-
Mau Gaya Kasual yang Stylish? Intip 4 Daily Look Suzy yang Patut Dicoba
Terkini
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Drama Korea S-Line!
-
Review Film Wall to Wall: Ketegangan Psikologis yang Bikin Jantungan!
-
Review Drama Good Boy: Ketika Mantan Atlet 'Babak Belur' Ungkap Kejahatan
-
Ulasan Novel Don't Let Go: Permainan Takdir yang Tidak Masuk Akal
-
Pajak UMKM Digital: Negara Sigap Memungut, tapi Lupa Melindungi