Jika pekerjaan kamu berkaitan dengan penulisan dokumen, kamu mungkin akan mengerti betapa pentingnya membuat dokumen sempurna yang bebas dari kesalahan tata bahasa. Untungnya, kehadiran Microsoft Editor dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas tulisan.
Saat menulis artikel atau dokumen, mungkin kamu sering diminta untuk memperhatiakn gaya penulisan. Terkait dengan gaya secara spesifik itu tergantung pada konten yang sedang kamu kerjakan. Namun, jika kamu sering merasa sulit membedakan secara manual antara penulisan kasual dan profesional, di situlah Microsoft Editor menjadi sangat berharga.
Ketika mengakses Microsoft Editor, di situ ada ikon drop-down tepat di bawah skor Editor di mana kamu bisa memilih gaya penulisan yang kamu sukai. Kamu memiliki pilihan untuk memilih antara penulisan kasual, profesional, dan formal.
Setelah memilih gaya penulisan, skor Editor menyesuaikan dengan itu. Microsoft Editor juga memberikan saran yang berbeda untuk setiap gaya penulisan, yang memungkinkan kamu bisa meninjau dan menerapkannya. Semakin tinggi skor Editor, maka semakin baik pula penulisannya. Berikut manfaat dari Microsoft Editor yang bisa meningkatkan kualitas tulisan kamu, dilansir dari berbagai sumber.
1. Pemeriksaan ejaan On-the-Fly
Ketika tulisan kamu terdapat kesalahaan ejaan, kamu bisa mengoreksinya setiap kali salah mengeja tulisan. Setiap kali mendeteksi ejaan yang salah, Microsoft Editor akan menggarisbawahi kata tersebut dengan garis berlekuk-lekuk merah.
Kemudian, ketika kamu mengklik kata tersebut, selanjutnya akan menunjukkan kata yang benar. Kamu hanya perlu memilih kata yang benar, dan Microsoft Editor secara otomatis mengganti kata yang salah ejaan tersebut.
2. Menyempurnakan tulisan
Microsoft Editor memiliki fitur yang menawarkan berbagai opsi seperti kejelasan, kosakata, resume, tanda baca, dan masih banyak lagi, yang memungkinkan kamu bisa menerapkan perubahan.
Saran yang diberikan di bagian penyempurnaan akan selaras dengan gaya penulisan yang kamu pilih. Bagian terbaiknya setiap saran memberikan penjelasan singkat, yang membantu kamu mengapa perubahan itu diperlukan.
3. Menyingkirkan konten plagiat
Microsoft Editor bisa melakukan pemeriksaan plagiarisme bawaan yang membantu kamu mengidentifikasi materi konten mirip yang ada di online.
Pemeriksaan plagiarisme ini terletak di bagian bawah bagian kesamaan, dan mengkliknya mengungkapkan konten yang cocok di internet. Di sini kamu bisa meninjau saran dan perubahan yang diperlukan untuk menghindari plagiarisme.
Nah, itulah setidaknya ada empat manfaat dalam menggunakan Microsoft Editor yang dapat meningkatkan kualitas tulisan kamu. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
Artikel Terkait
Lifestyle
-
6 Ide Gaya Playful dengan Rok Midi ala Araya Hargate, Stylish dan Colorful
-
4 Sunscreen SPF 35, Lindungi Kulit dari Sinar UV dan Cegah Jerawat Meradang
-
4 Serum Lokal Peptide untuk Anti-Aging, Bikin Wajah Awet Muda dan Sehat
-
Laptop Rp6 Jutaan Bisa Sekelas MacBook? Cek Spesifikasi InBook X2 2025!
-
Office Girl Vibes! Intip 4 Outfit Ngantor ala Jeon So Nee yang Bisa Ditiru
Terkini
-
Ajak Bicara Sosok Kecil dalam Diri: Mengenal dan Menyembuhkan Inner Child
-
Panduan Ziarah di Arab Saudi: 4 Aturan Penting yang Wajib Diketahui Jamaah!
-
Menimbang Kesiapan TKA 2025: Dari Gangguan Server hingga Suara Siswa
-
Welas Asih dalam Balutan Keramahan Miss Raminten
-
Peran di Film 'Dopamin' Bawa Angga & Shenina ke Refleksi Pernikahan