Gaya daily yang youthful dan kekinian memang bisa membuat penampilanmu semakin fresh dan menarik. Jika kamu suka tampil simpel namun tetap trendy, ada banyak inspirasi yang bisa kamu sontek dari selebriti muda.
Salah satunya adalah aktris Hong Ye-ji, yang kerap membagikan OOTD kasual dan stylish yang cocok untuk dipakai sehari-hari. Dengan pilihan pakaian yang sederhana namun tetap fashionable, ia selalu tampil menarik di setiap kesempatan.
Melalui akun Instagram pribadinya @red._.yeji, kamu bisa menemukan banyak ide OOTD yang bisa kamu coba untuk penampilan sehari-harimu. Tertarik mengetahui lebih lanjut? Yuk simak beberapa look keren berikut ini:
1. Jeans set
Pada look pertama, Hong Ye-ji tampil kasual dengan memadukan singlet putih sebagai inner, yang memberikan kesan simpel namun tetap stylish. Untuk bagian luar, ia memilih setelan jeans mulai dari jaket hingga celana panjang yang membuat penampilannya terlihat lebih santai dan modern.
Sebagai pelengkap, Ye-ji menambahkan sepatu putih yang serasi dengan inner-nya, serta aksesoris yang menonjol berupa topi kuning dan handbag kuning. Warna-warna tersebut memberikan sentuhan cerah dan playful pada keseluruhan penampilannya, membuat look ini cocok untuk kegiatan sehari-hari yang nyaman namun tetap modis.
2. Blazer dan pleated skirt
Dalam look berikutnya, Hong Ye-ji tampil dengan gaya feminin namun tetap chic. Ia memadukan manset putih sebagai inner yang memberikan kesan klasik dan rapi, lalu melapisinya dengan blazer hitam untuk tampilan yang lebih formal. Pleated skirt mini hitam yang senada dengan blazer membuat penampilannya semakin stylish dan modern.
Untuk aksesoris, Ye-ji memilih anting yang cukup mencolok namun tetap simpel, memberikan sentuhan elegan tanpa terlihat berlebihan. Rambutnya dikepang dengan tambahan beberapa jepit pita yang mempermanis tampilan, menciptakan kesan youthful dan playful pada keseluruhan look-nya.
3. Lace long dress
Berikutnya, Hong Ye-ji tampil dengan gaya yang unik dan nyaman, memadukan lace long dress sleeveless berwarna putih. Gaya ini memberikan sentuhan feminin yang anggun, dengan detail renda yang membuat tampilannya semakin elegan. Sebagai outer, ia memilih tank top berwarna putih tulang, menciptakan kombinasi warna yang lembut dan harmonis.
Untuk melengkapi penampilannya, Ye-ji membawa handbag putih yang serasi dengan dressnya, memberikan kesan clean dan minimalis. Sandal yang ia kenakan membuat look ini terasa santai dan cocok untuk berbagai aktivitas kasual, namun tetap stylish.
4. Plaid shirt
Selanjutnya, Hong Ye-ji tampil kasual dan nyaman dengan mengenakan cotton long dress bermotif putih yang memberikan nuansa segar dan youthful. Dress tersebut dipadukan dengan outer plaid shirt biru, menambah kesan santai namun tetap stylish. Kombinasi motif dress dan plaid shirt menciptakan tampilan yang menarik namun tidak berlebihan.
Ye-ji juga memilih celana denim panjang sebagai lapisan tambahan, memberikan sentuhan unik yang membuat gaya ini lebih versatile. Sepatu putih melengkapi penampilannya, menjaga kesan clean dan effortless yang cocok untuk aktivitas sehari-hari.
Nah, dari keempat look dari potret Hong Ye-ji, mana yang paling ingin kamu coba sekarang? Bahkan memadukan item yang kamu rasa unik, asalkan kamu tampil percaya diri akan membuatmu nampak jauh lebih keren. Semoga membantu.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sontek 4 OOTD Kekinian ala Ella MEOVV, Cocok Buat Aktivitas Sehari-hari
-
Lesti Kejora Pilih Rehat Sejenak dari Dunia Hiburan, Ini Alasannya!
-
Konsep Lamaran Syifa Hadju dan El Rumi: Nuansa Earthy dengan Busana Elegan
-
Sinopsis Museum of Innocence, Kisah Obsesi dan Cinta yang Tayang Februari 2026
-
Usai Diterpa Rentetan Kontroversi, Jule Ungkap Ingin Jadi Diri Sendiri?
Artikel Terkait
-
Tak Kenakan Hijab, Aaliyah Massaid Kena Cibir Netizen Saat Hadir ke Ultah Ayah Mertua
-
4 Padu Padan Celana Jeans ala Chae Won-bin, Simple tapi On Point!
-
4 Gaya Santai ala Joy RED VELVET yang Cocok untuk Hangout!
-
4 Inspirasi OOTD Edgy ala Yuju, Tampil Keren saat City Trip!
-
Mau Gaya Kasual yang Effortless? Sontek 4 Look Santai ala Eunha VIVIZ
Lifestyle
-
4 Serum Polyglutamic Acid untuk Hidrasi Intensif dan Perkuat Skin Barrier
-
5 Body Lotion Susu Kambing, Bikin Kulit Auto Cerah dan Lembap
-
Anti Kusam! 4 Pilihan Sunscreen Oil-Free yang Aman Dipakai Kulit Berminyak
-
4 Rekomendasi Tablet Murah Anti Lemot, RAM 8 GB Harga Mulai Rp 1 Jutaan
-
4 Rekomendasi HP Murah Usung Kamera Optical Image Stabilization, Ambil Foto dan Video Anti Goyang
Terkini
-
Cetak Sejarah! Film Sinners Borong 16 Nominasi di Ajang Piala Oscar 2026
-
4 Drama Kolaborasi Artis Korea dan Jepang yang Tayang di Netflix
-
500 Days of Summer: Mengapa Cinta Saja Tidak Pernah Cukup
-
Cha Eun Woo ASTRO Diselidiki Dugaan Penggelapan Pajak, Fantagio Buka Suara
-
Menelusuri Misteri Buku dan Literasi dalam Perpustakaan Ajaib Bibbi Bokken