Kalau bicara soal Lee Jong Suk, kamu mungkin langsung teringat aktingnya yang memukau di berbagai drama populer. Kini, aktor karismatik ini kembali mencuri perhatian lewat drama terbarunya Law and The City.
Namun, tak hanya soal akting, gaya personal Lee Jong Suk juga menarik untuk disimak, terutama untuk kamu yang ingin tampil rapi, chic, dan tetap maskulin.
Gaya harian Lee Jong Suk dikenal simpel tapi tetap memikat. Ia cenderung memadukan potongan yang clean dengan pilihan warna netral, sehingga tampak effortless tapi berkelas.
Tidak heran jika penampilannya sering jadi referensi banyak pria yang ingin tampil stylish tanpa perlu terlalu berlebihan dalam padu padan.
Kalau kamu ingin mulai mengubah gaya jadi lebih terstruktur tapi tetap nyaman untuk aktivitas harian, kamu bisa menjadikan Lee Jong Suk sebagai salah satu inspirasimu.
Melalui akun Instagram @jongsuk0206, kamu bisa temukan banyak gaya yang cocok untuk berbagai suasana, dari kasual sampai semi-formal.
Penasaran dengan gaya-gaya keren dari Lee Jong Suk? Yuk simak selengkapnya beberapa look berikut ini!
1. Smart Casual yang Rapi tapi Tetap Santai
Gaya pertama dari Lee Jong Suk menunjukkan keseimbangan antara formal dan santai. Ia mengenakan kaos putih yang sederhana, dipadukan dengan loose pants broken white yang memberi kesan bersih dan ringan. Kombinasi ini cocok banget buat kamu yang ingin tampil elegan tanpa terlihat terlalu formal.
Sebagai pelengkap, outer berupa suede leather blazer membuat tampilan ini lebih berstruktur. Detail seperti ikat pinggang hitam dan jam tangan hitam juga memperkuat kesan maskulin dan rapi. Tampilan ini bisa kamu adaptasi untuk ke acara semi-formal atau bahkan hangout dengan suasana yang lebih tenang dan tertata.
2. Kasual Klasik dengan Sentuhan Denim
Di penampilan kedua, Lee Jong Suk hadir dengan kesan kasual klasik yang nyaman untuk dikenakan seharian. Ia memadukan singlet putih dengan loose pants abu-abu, menciptakan kontras halus yang tetap enak dilihat. Warna netral jadi kunci untuk menciptakan gaya yang effortless.
Outer berupa pocket denim jacket memberikan sentuhan kasual khas yang tidak lekang oleh waktu. Denim memang selalu berhasil menambahkan karakter pada gaya paling sederhana sekalipun. Ditambah aksen ikat pinggang coklat, tampilan ini cocok buat kamu yang ingin tampil praktis tapi tetap terlihat terkonsep.
3. Earth Tone dengan Nuansa Hangat
Penampilan ketiga dari Lee Jong Suk memanfaatkan tone warna earthy untuk menciptakan tampilan yang kalem dan hangat. Ia mengenakan v-neck singlet warna ivory dengan loose pants warna coklat susu, memberikan kesan santai tapi tetap rapi.
Outer berupa pocket leather zip jacket warna senada menambahkan tekstur dan dimensi pada keseluruhan look. Warna-warna netral dan earthy seperti ini cocok untuk kamu yang ingin tampil dewasa tanpa kesan terlalu serius. Dipadukan dengan sepatu pantofel hitam, look ini bisa banget untuk gaya ke kantor yang santai atau ngopi sore hari.
4. All Black yang Modern dan Bersih
Gaya keempat ini menampilkan konsep all black yang sleek dan tak lekang oleh waktu. Kaos hitam sebagai inner dipadukan dengan pocket shirt hitam sebagai layer luar, memberi kesan minimalis tapi tetap berisi. Penempatan kemeja yang dimasukkan ke dalam loose pants hitam memberikan siluet clean yang tegas.
Aksesori seperti sepatu pantofel hitam dan tote bag hitam menambah kekuatan pada tampilan serba gelap ini. Look ini pas untuk kamu yang ingin tampil misterius, elegan, dan tetap nyaman dalam nuansa gaya harian yang bisa dengan mudah dibawa ke berbagai suasana.
Nah, jadi itu adalah beberapa inspirasi gaya simpel maskulin ala Lee Jong Suk yang cocok untuk kamu coba ikuti untuk penampilan harianmu. Kamu suka look yang mana nih? Semoga ide padu padan membantu.
Baca Juga
-
4 Gaya Modis ala Park Ju Hyun yang Cocok untuk Berbagai Aktivitas
-
4 Ide Outfit Simpel ala Hong Min Gi, Tetap Nyaman dan Gak Ketinggalan Tren!
-
4 Mix and Match Stylish ala J STAYC, Buat yang Mau Tampil Effortless
-
4 Daily Look ala Hyeri yang Modis dan Nyaman, Pas untuk Segala Aktivitas
-
Summer Vibes! 4 Gaya Simpel dan Modis Park Jiwon FROMIS 9 untuk Musim Panas
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Gaya Modis ala Park Ju Hyun yang Cocok untuk Berbagai Aktivitas
-
4 Ide Outfit Simpel ala Hong Min Gi, Tetap Nyaman dan Gak Ketinggalan Tren!
-
4 Clay Mask Stick Bikin Pori-Pori Bersih Kulit Bebas Jerawat, Mulai Rp35 Ribu!
-
4 Micellar Water Ukuran Jumbo Ampuh Angkat Kotoran, Mulai Rp20 Ribuan Saja!
-
4 Kulkas Mini Portabel Terbaik Budget 1 Jutaan, Cocok untuk Anak Kos
Terkini
-
Judgemental Culture di Balik Kasus Juliana Marins: Netizen vs Nurani
-
Snowy Summer oleh Close Your Eyes: Serunya Main Salju di Juli yang Panas
-
Ulasan Film Selepas Tahlil: Misteri Ilmu Hitam yang Bikin Merinding!
-
Tayang Bulan ini, Simak Sinopsis dan Jadwal Anime Bullet/Bullet di Disney Plus
-
5 Manhwa Bertema Pengkhianatan yang Paling Menggugah, Tawarkan Plot Menarik