Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Angga Roni
Aksi Aipda Purnomo menyuapi ODGJ nasi bungkus (Twitter/@DivHumas_Polri)

Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) memang sering terpantau berjalan di tepi jalan. Tak jarang mereka mengais makanan sisa di tempat sampah ketika merasa lapar.

Terenyuh melihat seorang pria ODGJ mengais sisa makanan di sebuah sampah, seorang anggota polisi di Polres Lamongan, Jawa Timur melakukan aksi mulia.

Aipda Purnomo, nama polisi tersebut menjadi buah bibir dan kisahnya diunggah oleh akun Twitter @DivHumas_Polri karena memberikan nasi bungkus miliknya ke orang dengan gangguan jiwa tersebut.

Aksi Aipda Purnomo menyuapi ODGJ nasi bungkus.

Tak hanya memberikan nasi bungkus miliknya, Ia juga memberikan sebotol air mineral dan juga menyuapi pria ODGJ tersebut makanan.

Tak ayal, aksi terpujinya tersebut mendapat apresiasi dari warganet yang melihat unggahan tersebut. 

"Idola saya ini min. Benar2 pahlawan kemanusiaan.. Berikut akun beliau @Purnomo_dtt," puji @z******an.

"Dukung beliau jadi duta sedekah biar dicontoh aparat lain terutama yg nakal," tambah @n*****s.

Seorang warganet juga membeberkan sebuah fakta bahwa Aipda Purnomo memang terkenal dengan aksi sosialnya di wilayah Lamongan.

"Agak ketinggalan pak divhumas.. Netizen udah lama mengapresiasi langkah pak pol
@Purnomo_dtt.. Tapi lebih baik terlambat dari pda tdk..hehehe... Sukur2 kalau ada kebijakan kenaikan pangkat.. Netizen pasti dukung...," beber @a******ya.

Inspiratif sekali bukan? Bisa banget nih dicontoh untuk terus melakukan kebaikan kepada lingkungan dan orang-orang yang membutuhkan. Salut!

Angga Roni