Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Xandra Junia In
Joko Anwar [Suara.com/Herwanto]

Joko Anwar lahir di Medan tahun 1976. Ia memulai karir di tahun 2003 dan sudah mendapat banyak penghargaan. Joko Anwar dikenal sebagai aktor, sutradara, produser, dan penulis skenario film.

Banyak sekali film yang ia tulis dan sukses. Kalau kamu bingung mana yang akan kamu masukkan ke dalam daftar tontonan, berikut 5 diantaranya yang paling direkomendasikan.

1. Perempuan Tanah Jahanam

Poster Perempuan Tanah Jahanam (bisnis.com)

Dirilis pada tahun 2019, film ini berhasil meraih pendapatan kotor sebesar Rp. 60 miliar. Film ini juga populer di Amerika Serikat, Inggris, dan Kanada dengan judul "Impetigore".

Bercerita tentang Maya yang mengalami krisis ekonomi setelah berhenti dari tempat kerjanya. Kemudian, ia bersama sahabatnya, Dini, pergi menuju Desa Harjosari untuk mencari tahu apakah ada peninggalan berharga dari keluarganya. Namun, saat berada disana, satu per satu misteri mengerikan mulai terpecahkan.

2. Pengabdi Setan

Poster Pengabdi Setan (Geotimes)

Film ini pernah tayang dengan judul yang sama di tahun 1980. Kemudian, ditulis ulang oleh Joko Anwar dan dirilis di layar lebar pada tahun 2017. Mereka berhasil meraih pendapatan kotor lebih dari Rp. 155 miliar dan 7 penghargaan dari Festival Film Indonesia di tahun yang sama.

Pengabdi Setan bercerita tentang sebuah keluarga yang ditinggal mati ibunya setelah menderita penyakit tak diketahui selama tiga tahun. Saat sang Ayah pergi ke luar kota, anak-anaknya merasakan bahwa Ibu masih ada di rumah itu. Situasi semakin mengerikan setelah tahu bahwa Ibu pernah mengikuti sekte aliran sesat.

3. Ratu Ilmu Hitam

Poster Ratu Ilmu Hitam (layar.id)

Masih bergenre horor, Ratu Ilmu Hitam juga diadaptasi dari film dengan judul yang sama di tahun 1981. Di tahun perilisannya, yaitu 2019, mereka juga langsung meraih lima nominasi dan dua piala pada Festival Film Indonesia.

Film ini menceritakan tentang tiga pria bernama Hanif, Jeffry, dan Anton yang diundang kembali untuk mengunjungi panti asuhan, tempat dimana mereka tinggal saat kecil. Awalnya, semua berjalan lancar hingga ketiganya menemukan mayat anak-anak panti yang mengalami kecelakaan bis.

4. A Copy of My Mind

A Copy of My Mind (twitter/cinema21)

Film ini dirilis pada tahun 2015 dan diikutkan dalam ajang Venice Film Festival serta Festival Film International Toronto di tahun yang sama. A Copy of My Mind menceritakan tentang wanita bernama Sari, pegawai salon yang bermimpi dapat memiliki studio bioskop sendiri. Namun, karena keuangannya yang minim, ia hanya mampu menonton film dari DVD bajakan yang ia putar di tempat tinggalnya.

Suatu hari, ia bertemu dengan Alex, ahli penerjemah yang kemudian menjadi kekasihnya. Mereka terjebak situasi sulit saat Sari menemukan bukti video percakapan yang menjelaskan bahwa salah satu kliennya merupakan penerima suap politik.

5. Gundala

Poster Gundala (imdb)

Film ini diadaptasi dari komik dengan judul yang sama karya Harya Suraminata di tahun 1969. Gundala masuk ke dalam Jagat Bumi Langit yang berisikan pahlawan super layaknya MCU dan DC.

Film yang dirilis pada tahun 2019 ini menghadirkan kisah dari Sancaka yang pernah diserang petir saat hujan besar. Petir itu membuatnya mendapatkan kekuatan dan menjadi pahlawan super dalam mengatasi permasalahan yang ada di Indonesia. Salah satunya masalah politik. Gundala juga meraih tiga penghargaan dari Festival Film Indonesia di tahun yang sama.

Itulah lima rekomendasi film yang ditulis oleh Joko Anwar. Mana yang akan kamu tonton pertama kali? 

Xandra Junia In