Menteri Penerangan Era Orde Baru, Harmoko meninggal dunia. Almarhum dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (4/7/2021) pukul 20.22 WIB di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.
“Innalillahi wa innailaihi rojiun, telah meninggal dunia Bapak Haji Harmoko bin Asmoprawiro pada hari Minggu 4 Juli pada jm 20.22 WIB di RSPAD Gatot Soebroto. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau dan mohon doanya insya Allah beliau husnul khotimah. Aamiin YRA.” Isi pesan yang beredar di sosial media.
Sebagai Menteri Penerangan di Masa Presiden Soeharto, pun sebagai ketua DPR di masa BJ Habibie, tentu Harmoko memiliki karier politik yang luar biasa. Berikut adalah rekam jejak karier politik Harmoko:
Karir Politik Harmoko
Pria kelahiran 7 Februari 1939 ini menjabat sebagai ketua DPP Partai Golkar pada tahun 1993-1998.
Ia menjadi menteri penerangan sejak tahun 1983 sampai tahun 1997. Kemudian menjadi ketua DPR pada tahun 1997 sampai tahun 1999 dari masa kepresidenan Soeharto dan BJ Habibie.
Dengan gerakan Kelompencapir (Kelompok Pendengar, Pembaca dan Pirsawan), Harmoko bertujuan untuk dapat menyampaikan segala informasi pemerintahan kepada masyarakat luas.
Setelah ia purna jabatan sebagai menteri dan sebagai ketua MPR, jabatan itu dilanjutkan oleh Akbar Tanjung.
Berita Meninggalnya Harmoko juga sudah dikonfirmasi oleh berbagai pihak, dan dibenarkan oleh keluarga almarhum.
Itulah karier politik Harmoko, Ia meninggal dunia di usia 82. Semoga amal ibadahnya diterima oleh Tuhan dan ia meninggal dunia khusnul khotimah.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Mahfud Md Bandingkan Anggota DPR Saat Ini dengan Orde Baru: Dulu Pulang Naik Kereta, Sekarang Naik Pesawat
-
Militer dalam Politik: Peran yang Harus Dibatasi atau Diperkuat?
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
-
Mahfud MD: Permainan Mafia Hukum Saat Ini Mirip Orba, Jabatan Penting Aja Dibeli
-
Kirim Surat ke MPR, Gemas Tolak Pemberian Gelar Pahlawan ke Presiden Soeharto
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans