Pebalap motor Valentino Rossi resmi memutuskan untuk pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2021. Hal tersebut disampaikan langsung oleh pembalap dengan julukan 'The Doctors' itu dalam konferensi pers khusus bersama Dorna Sports, selaku penyelenggara MotoGP, di Michelin Grand Prix of Styria, Kamis (5/8/2021) malam WIB.
"Saya mengatakan bahwa saya akan mengambil keputusan soal masa depan setelah liburan musim panas, dan saya memutuskan untuk berhenti pada akhir musim ini," ungkap Rossi dikutip langsung dari laman resmi MotoGP.
Selama karier yang membentang lebih dari seperempat abad ini, pria kelahiran Italia itu telah mengukirkan diri sebagai seorang legenda yang akan sulit untuk ditandingi atau bahkan dilampaui, baik di dalam maupun di luar arena.
Hingga saat ini terhitung Rossi telah berhasil meraih sembilan Kejuaraan Dunia, 115 kemenangan dan 235 podium, dan menjadi satu-satunya pesaing dalam sejarah yang berhasil memenangkan gelar di kategori 125cc, 250cc, 500cc dan MotoGP.
Dengan capaian prestisiusnya tersebut, nama Valentino Rossi akan selamanya ditampilkan dalam buku sejarah MotoGP sebagai seorang legenda. Keunikan, karisma, kecepatan, keahlian balap, dan penguasaan sirkuitnya yang unik, ditambah sedikit rock and roll, telah menjadikan pembalap Italia itu lebih dari sekadar pengendara dan julukan 'The Doctors' tidak akan pernah lepas dari dirinya.
Tepat di tempat Rossi meraih podium pertamanya pada tahun 1996, ia mengumumkan bahwa tahun 2021 akan menjadi musim ke-26 sekaligus menjadi musim terakhirnya di balap motor Grand Prix (MotoGP).
Berita kepergian sang legenda di putaran musim depan tentu menimbulkan rasa yang mendalam bagi para pecinta dunia balap motor. Namun dengan keputusan ini, Rossi merasa senang dapat menghibur banyak orang dengan penampilannya selama ini.
Sumber:
Valentino Rossi to retire at the end of 2021. MotoGP. Diakses pada 5 Agustus 2021 melalui https://www.motogp.com/en/news/2021/08/05/valentino-rossi-to-retire-at-the-end-of-2021/
Baca Juga
-
Ramai Dibicarakan, Apa Sebenarnya Intrusive Thoughts?
-
Menjamurnya Bahasa 'Gado-Gado' Sama dengan Memudarnya Jati Diri Bangsa?
-
7 Tips Efektif Menjaga Hubungan agar Tetap Harmonis saat Pacar PMS, Cowok Wajib Tahu!
-
Sering Merasa Lelah Akhir-akhir Ini? 5 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
-
Kuliah sambil Healing, 2 Universitas Negeri Terbaik di Malang Versi THE WUR 2023
Artikel Terkait
-
Daftar Pembeda New Yamaha R25 Generasi Terbaru dengan Model Lama
-
Harga Yamaha NMAX Naik Setara XMAX Bekas, Mesin 'Disunat'
-
Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
-
Yamaha Siap Tinggalkan Mesin Inline, Bakal Gunakan V4 untuk MotoGP Mendatang
-
Pesona Yamaha Cygnus Griffith 2025, Aerox Alpha Kalah Mahal
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab