Tim papan atas Liga Italia Serie A, Napoli akan bersua dengan peringkat 10, Bologna dalam lanjutan liga Italia Serie A pekan kesepuluh. Setelah pekan lalu bertindak sebagai tim tamu ke markas Srigala Ibu kota, AS Roma, Il Partenope kini akan berganti peran menjadi tuan rumah, menghadapi tim yang penampilannya masih belum stabil tersebut.
Dalam data resmi liga Italia Serie A di laman legaseriea.it, Bologna yang telah memainkan sembilan laga, mencatatkan hasil “merata” dengan tiga kali kemenangan, tiga kali hasil imbang, dan tiga kali kekalahan. Sementara Napoli, tentu berbeda. Mereka belum terkalahkan dalam sembilan laga yang telah dijalani.
Nah, sekarang, mari kita lihat fakta-fakta di balik pertarungan antara kedua kesebelasan yang pastinya akan semakin menambah seru pertemuan kedua tim. Mari kita bahas bersama fakta dan prediksi Napoli vs Bologna.
1. Upaya Pertahankan Catatan Manis
Meskipun rekor kemenangan 100 persen yang dimiliki oleh Napoli harus berakhir di pekan kesembilan melalui hasil imbang kala menghadapi AS Roma, tetapi mereka masih memiliki catatan manis lainnya, yakni menjadi tim yang belum terkalahkan di liga Serie A Italia.
Berbekal hal tersebut, maka akan sangat mungkin Napoli fokus demi menjaga rekor yang dimiliki, serta melaju di jalur benar dalam perebutan scudetto musim ini.
2. Tanpa Dampingan Pelatih
Meski bermain sebagai tuan rumah, Napoli harus bermain tanpa pelatih kharismatik, Luciano Spalletti, yang mendapatkan kartu merah buah protes berlebihan ketika menghadapi AS Roma di pekan kesembilan lalu.
3. Memburu Rekor Kandang
Bermain di kandang, di Stadion Diego Armando Maradona, merupakan sebuah keuntungan tersendiri bagi Il Partenope. Pasalnya, berdasarkan catatan dari laman legaseriea.it, Napoli memiliki 15 catatan laga kandang tanpa kalah secara beruntun.
Mereka memenangkan 12 laga kandang, dan 3 hasil imbang sejak Februari 2019 lalu. Melawan Bologna, bukan tak mungkin akan menjadi laga kandang ke 16 beruntun tanpa terkalahkan.
4. Dominasi Tuan Rumah
Berdasarkan rekor head-to-head antara kedua kesebelasan, tim tuan rumah masih difavoritkan untuk memenangi laga kali ini. Dalam tujuh pertemuan terakhir di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli mencatatkan 6 kemenangan melawan Bologna.
Sementara di pekan kesepuluh ini, mereka akan mungkin mencatatkan kemenangan ketujuh dari lawan yang sama.
Melihat fakta-fakta yang ada dalam catatan pertemuan kedua kesebelasan, akan besar kemungkinannya jika pada partai besok akan dimenangi oleh Napoli. Pasalnya, selain berstatus sebagai tuan rumah, mereka juga lebih unggul secara statistik.
Begitulah fakta-fakta dan prediksi Napoli vs Bologna.
Tag
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
AC Milan Jadi Kunci Kepindahan Kevin Diks ke Bundesliga, Kok Bisa?
-
AS Roma Resmi Memecat Ivan Juric, Pelatih Liga Inggris Ini Harus Waspada!
-
Dear Rafael Struick Cs! Kiper Top 5 Penyelamatan Terbanyak Serie A Sudah Menunggu di GBK
-
Gagal Bawa Venezia Bungkam Parma, Jay Idzes Segera Gabung Timnas Indonesia?
-
Mario Balotelli yang Sulit Berubah: Why Always Him?
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop