Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Haqia Ramadhani
Jilbab perawat mode belakang. (Instagram/ dagelan)

Jilbab merupakan penutup kepala yang  biasa digunakan oleh kebanyakan perempuan muslim. Jilbab kini telah mempunyai beragam mode yang bisa dipilih oleh perempuan muslim. 

Cara menggunakan jilbab setiap perempuan muslim antara satu dengan yang lain biasanya berbeda. Baru-baru ini viral video seorang perawat yang mengungkap alasannya memakai jilbab ke belakang

Video viral itu milik pipinmarlia_ yang diunggah ulang akun media sosial Instagram dagelan. 

"Berubah jadi mode bocil berangkat ngaji," tulis pengunggah sebagai keterangan video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Jumat (27/05/2022). 

Perawat yang bekerja di sebuah rumah sakit ini bercerita jika caranya menggunakan jilbab instan seragam banyak dikomentari orang. Mereka berkomentar apabila perawat tersebut memakai jilbab instan seragam terlalu ke belakang. 

"Jilbab ke belakang banget, jidatnya kemana-mana," komentar orang yang ditulisnya dalam video. 

Hal itu membuat jidatnya terlihat lebar dengan mode menggunakan jilbab instan seragam demikian. Kesal dengan komentar orang, dia akhirnya mengungkap alasan memakai jilbab instan seragam seperti ini. 

Dalam rekaman video, dia menarik bagian depan jilbabnya yang berwarna kuning. Ketika perawat tersebut menariknya, bagian depan jilbab dia sangat maju. 

Alhasil, jilbab instan seragam yang dikenakannya malah mirip teropong. Serupa juga dengan mode jilbab yang dipakai bocil ketika berangkat mengaji. 

Auto Mode Bocil

Jilbab dimajukan auto mode bocil. (Instagram/ dagelan)

Hingga artikel ini disusun, video viral perawat ungkap alasannya pakai jilbab ke belakang telah mendapatkan 2,4 juta tayangan di reels Instagram dan 97 ribu suka. Video viral tersebut menuai berbagai reaksi dari warganet yang menonton untuk menuliskan tanggapan di kolom komentar. 

Tak sedikit warganet menyebutkan kemiripan bentuk jilbab perawat ini apabila dimajukan dengan bermacam-macam hal. Mulai dari mirip kapal Titanic yang terbalik hingga bagian pucuk rumah tradisional gadang.

"Kayak kapal Titanic pas kebalik," sebut salah satu warganet.

"Kayak musuhnya spiderman yang robot badak itu," ujar yang lain.

"Pucuknya kayak rumah gadang," komentar lainnya. 

"Cosplay jadi konsu wkwk," ucap yang lain.

"Hahahhaha bocil berangkat ngaji bedak belepotan, keberatan bawa tas isi Al Quran," timpal warganet lainnya.  

Haqia Ramadhani