Ketika bermain bersama terkadang ada anak yang tidak disukai. Biasanya anak yang tidak disukai akan dicuekin bahkan sampai diusir.
Baru-baru ini media sosial dihebohkan oleh aksi perhatian bocah memakai baju Spiderman berikan perhatian kepada anak kecil yang diusir temannya. Video viral tersebut diunggah oleh akun media sosial Instagram dagelan.
"Yang baju merah the real superhero," tulis pengunggah sebagai keterangan unggahannya seperti dikutip oleh Yoursay.id, Jumat (27/05/2022).
Rekaman video memperlihatkan lima bocah yang sedang menonton bersama. Mereka menonton menggunakan satu ponsel yang dimiliki bocah baju loreng.
Bocah baju loreng yang mempunyai ponsel duduk di teras bersama dua orang bocah lainnya. Sementara, dua bocah berdiri menggerombol bersama mereka.
Bocah yang berdiri memakai baju warna hitam tersebut usianya terlihat lebih muda daripada daripada empat orang yang lain. Anak kecil baju hitam ini diusir oleh bocah baju kuning yang duduk.
Tangan bocah baju kuning ini menyenggol pinggang anak kecil baju hitam sebagai tanda menyuruhnya pergi. Anak kecil itu tampak sedih kemudian menjauh dari mereka.
Melihat anak kecil tersebut diusir oleh temannya membuat bocah yang memakai baju Spiderman ini tidak tega. Dia memberikan perhatian kepada anak kecil itu di saat temannya yang lain asyik menonton bersama.
Dia berusaha untuk membujuk anak kecil tersebut supaya tidak pergi karena dirinya berada di sana. Bocah baju Spiderman ini terlihat mengajak anak kecil tadi untuk bergabung kembali dengan mereka.
Bocah Baju Spiderman Beri Perhatian
Anak kecil tersebut sempat menolak ajakan bocah baju Spiderman itu. Namun, bocah baju Spiderman tidak menyerah untuk mengajaknya bermain bersama mereka lagi.
Dia dengan sabar menarik pelan-pelan anak kecil tersebut agar tidak memikirkan sikap temannya baju kuning. Baru diunggah beberapa jam yang lalu, video ini sudah mendapatkan 2,6 juta tayangan di reels Instagram dan 191 suka.
Kolom komentar video itu langsung dibanjiri tanggapan dari warganet yang salut dengan perhatian bocah baju Spiderman kepada anak kecil tersebut.
"Bukan cuma pakaian, tapi juga tindakan," ucap seorang warganet.
"No settingan kalau anak kecil mah, unch gemas," sahut yang lain.
"Baik banget adik Spiderman," imbuh lainnya.
"Salut dik, yang gede saja belum tentu mau begitu," ungkap warganet yang lain.
Baca Juga
-
Ganteng Kali Mas Dhimas Prasetyo, Kru Denny Caknan saat Cek Sound Bikin TerDhimas-Dhimas
-
Trend Sound 'Aku Ada Type' di TikTok, Profil Meerqeen Si Aktor Tampan yang Bikin Candu Gegara Konten Swipenya
-
Wanda Hamidah Tiba-Tiba Tulis Surat Terbuka untuk Presiden Jokowi, Ada Apa?
-
Petinggi Dunia Kenakan Batik Dihina saat Jamuan Gala Dinner KTT G20, Netizen Pasang Badan: Ini Pakaian Indonesia
-
Cek Besar Belanjaan Dewi Perssik, Aurel, dan Nagita Slavina di Shopee, Fuji: Wih Borong Abis Ibu-Ibu
Artikel Terkait
News
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Sharing Karier, Psikologi UNJA Tempa Wisudawan Siap Kerja
-
Dialog Suara.com x CORE Indonesia: Dampak Tarif AS Bagi Ekonomi Indonesia
-
Bangun Kesadaran Self-Compassion, Psikologi UNJA Adakan Lomba dan Seminar
-
Indahnya Berbagi! SMA Negeri 1 Purwakarta Laksanakan Program Beas Kaheman
Terkini
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
5 Rekomendasi Film Klasik Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Favoritmu?